Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 4 Barang Kotor yang Perlu Disinfeksi Rutin

Kompas.com - 29/05/2021, 17:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 memang telah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan melindungi diri dari orang-orang tersayang.

Kendati demikian, hal ini tidaklah cukup karena Anda harus tetap waspada dan terus memperketat protokol kesehatan di mana pun berada, terutama di rumah.

Untuk memberikan perlindungan dari ancaman virus Covid-19, Signify menghadirkan produk pencahayaan UV-C sebagai pilihan mendisinfeksi berbagai aplikasi sehari-hari melalui Philips UV-C disinfection desk lamp dan Philips UV-C disinfection box

Signify Integrated and Marketing Communications Indonesia Lea K Indra mengatakan, Philips UV-C disinfection box ini dapat dengan mudah mendisinfeksi benda-benda kecil.

"Misalnya, kunci, ponsel, mainan, dan barang-barang rumah tangga dalam hitungan menit, tergantung pemakaiannya," kata Lea dalam keterangan tertulis, Sabtu (29/05/2021).

Baca juga: 4 Barang Ini Wajib Anda Bersihkan Sebelum Lebaran Tiba

Berikut beberapa benda terpenting yang perlu didisinfeksi untuk mengurangi risiko tertular atau menyebarkan virus dan bakteri di rumah:

1.  Ponsel

Ponsel kini menjadi barang yang tak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari banyak orang, apalagi pada masa Pandemi Covid-19.

Sebab, banyak orang menggantungkan alat komunikasi yang ringkas ini untuk melakukan pertemuan virtual, bahkan sampai tertidur.

Tidak heran, ponsel ini menyimpan banyak kuman yang tertinggal di permukaannya. Kemudian, dapat berpindah ke tangan jika tidak dibersihkan secara teratur.

Untuk mencegah kuman, Anda bisa mendisinfeksi ponsel setidaknya sekali sehari atau setiap kali tiba di rumah setelah bepergian keluar.

Caranya, cukup letakkan ponsel di dalam kotak UV-C dan disnfeksi selama kurang lebih 3 menit.

2. Kunci, dompet, dan kartu

Biasanya, ada tiga barang yang paling tak pernah terlewatkan untuk Anda bawa kemana pun pergi seperti kunci, dompet, dan kartu.

Baca juga: Kurangi Emisi Karbon, Signify Manfaatkan Luminer Cetak 3D

Dengan begitu, Anda akan menyentuh ketiga barang tersebut sesering mungkin saat menggunakannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com