Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/02/2023, 20:45 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Indra Bekti buka suara soal gugatan cerai yang dilayangkan istrinya, Aldila Jelita, di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan

Indra Bekti mengatakan bahwa masih menunggu kejelasan gugatan tersebut.

“Itu nanti untuk ke depannya sendiri kami masih nunggu sebenarnya seperti apa dari pihak sana gitu kan. Tapi memang itu ya betul memang ada gugatan seperti itu,” kata Indra Bekti di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2023).

Meskipun ada gugatan cerai, Indra Bekti memastikan hubungannya dengan Aldila Jelita baik-baik saja.

Baca juga: Dicibir Warganet karena Gugat Cerai Indra Bekti, Aldila Jelita Tak Mau Buka Medsos

“Cuma kami sih sebenarnya baik-baik aja, semuanya baik-baik aja enggak ada yang gimana-gimana banget,” tutur Indra.

Lebih lanjut, host Ceriwis itu hanya meminta doa atas rumah tangganya itu.

“Pokoknya intinya ya mohon doanya,” ujar Indra Bekti lagi.

Indra Bekti mengaku tidak tahu soal pernyataan bahwa Aldila ingin bercerai sejak tiga tahun lalu.

Baca juga: Humas PA Jakarta Selatan: Gugatan Cerai Aldila Jelita terhadap Indra Bekti Belum Terdaftar

“Tiga tahun yang lalu? Enggak tahu juga ya kalau misalnya itu tiga tahun yang lalu atau apa baru kemarin sih. Yang aku rasain seperti itu sih dari kemarin itu,” ucap Indra Bekti.

“Nah kemudian ya ternyata akhirnya ya kita memang sudah mau memutuskan seperti itu.  Mudah-mudahan sih. Mohon doanya biar bisa dilancarkan yang terbaik ya,” ucap Indra Bekti lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com