Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Fakta Kematian Tunisha Sharma, Hasil Otopsi hingga Mantan Pacar Diperiksa Polisi

Kompas.com - 27/12/2022, 10:50 WIB
Vincentius Mario,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris asal India, Tunisha Sharma (20), ditemukan meninggal dunia diduga karena bunuh diri pada Sabtu (24/12/2022).

Beberapa fakta tentang kematiannya kemudian terungkap.

Salah satunya, mantan kekasih Tunisha bakal diperiksa polisi lantaran diduga menjadi penyebab kematian. Berikut rangkuman Kompas.com:

Baca juga: [POPULER HYPE] Denny Cagur dan Fajar Sad Boy | Song Joong Ki Punya Pacar | Tunisha Sharma Meninggal

1. Kronologi

Tunisha diduga bunuh diri di lokasi syuting serial Vasai di distrik Palghar, India.

Awalnya, Tunisha Sharma sempat meminta izin untuk ke toilet.

Setelah beberapa lama ditunggu, Tunisa Sharma tidak kunjung kembali.

Akhirnya, orang-orang di lokasi syuting mendobrak pintu toilet dan menemukan Tunisha Sharma dalam keadaan gantung diri.

Baca juga: Tunisha Sharma Baru Putus dari Pacarnya 15 Hari Sebelum Ditemukan Tewas Gantung Diri

Tunisha sempat dibawa ke rumah sakit, tetapi nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia.

2. Hasil otopsi

Kemudian, pada Minggu (25/12/2022) waktu setempat, polisi mengungkap hasil otopsi Tunisha Sharma.

Menurut polisi, aktris berusia 20 tahun itu meninggal dunia lantaran gantung diri.

"Laporan post-mortem (otopsi) dengan jelas menyebut penyebab kematian Tunisha karena gantung diri," kata Chandrakant Jadhav, asisten komisaris polisi dilansir dari Indian Express, Senin (26/12/2022).

Baca juga: Tunisha Sharma Meninggal Dunia Diduga Bunuh Diri, Sahabat: Dia Punya Gangguan Kecemasan

3. Mantan pacar segera diperiksa polisi

Adapun polisi segera memeriksa aktor India Sheezan Khan dalam kaitannya dengan kematian Tunisha.

Sebagai mantan kekasih, Sheezan diduga menjadi penyebab meninggalnya aktris Tunisha Sharma.

Sheezan Khan kini ditahan pihak kepolisian setelah adanya pengaduan dari pihak keluarga Tunisha Sharma.

Dia ditangkap pihak kepolisian untuk diinterogasi sehari setelah Tunisha Sharma ditemukan meninggal dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com