Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Folklore Season 2: Grandma’s Kiss Terinspirasi dari Pengalaman Pribadi Billy Christian

Kompas.com - 06/12/2021, 15:16 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Folklore Season 2: Grandma’s Kiss akan tayang di HBO Go dan HBO pada Minggu, 12 Desember 2021 pukul 21.00 WIB.

Sutradara Grandma’s Kiss, Billy Christian, mengatakan, ide awal cerita dari film ini merupakan pengalaman pribadinya.

“Aku datang dengan sebuah cerita yang sebenarnya inspirasiku dari kehidupanku sendiri bahwa aku memiliki seorang ibu yang juga berusia lanjut, udah 70-tahunan yang sempat memang kami pengin taruh di Panti Jompo, tapi akhirnya tidak jadi,” kata Billy dalam press conference virtual, Senin (6/12/2021).

Baca juga: Lebih Mencekam, Folklore Season 2 Tayang Tiap Minggu di HBO

Billy mengatakan, cerita Grandma’s Kiss ini sangat relate pada kebanyakan orang.

Sebab saat masa tua, pastinya semua orang ingin menghabiskan waktunya dengan orang tersayang, terutama keluarga.

“Aku pikir ide dramanya cukup relate bahwa tentang orang yang tidak mau dibuang oleh keluarganya sendiri,” ucap Billy.

Baca juga: Sinopsis Folklore, Cerita Hantu dari Enam Negara, Tayang di HBO Asia

Billy kemudian menjelaskan proses pemilihan hantu yang cocok digunakan sebagai ikon dalam Grandma’s Kiss ini.

Dalam film ini, hantu yang dijadikan ikon-nya adalah Palasik.

Palasik adalah orang yang sedang mendalami ilmu hitam.

Biasanya orang-orang ini juga memiliki ilmu gaib tingkat tinggi.

Baca juga: Indonesia Menjadi Pemuncak Festival Folklore Dunia 2016

Menurut ceritanya, ilmu palasik dipercaya bersifat turun-temurun.

Film Folklore S2: Grandma’s Kiss dibintangi oleh Lydia Kandou, Ken Zuraida, dan Inggrid Widjanarko.

Film ini menceritakan seorang wanita tua bernama Marni (Lydia Kandou) yang dikirim anaknya ke Panti Jompo oleh anaknya.

Sejak itu, Marni merasa diabaikan dan merindukan kehidupan lamanya.

Baca juga: Joko Anwar Kembali dengan Antologi Horor Folklore

Ia menduga teman sekamarnya Ningsih (Ken Zuraida) menjadi sosok supranatural, Palasik yang menghantui rumah dan dapat membuat keinginan apa pun menjadi kenyataan bila tertangkap.

Akankah Marni menggunakan sang Palasik untuk mendapatkan keinginannya kembali pada kehidupan lama?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com