Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klaim Diancam Medina Zein, Uci Flowdea: Mau Dibom Saya

Kompas.com - 11/10/2021, 15:24 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sosialita Uci Flowdea atau yang biasa disebut Crazy Rich Surabaya mengaku, ia mendapat ancaman dari selebgram Medina Zein.

Ancaman ini merupakan buntut perselisihan mengenai tudingan sembilan tas branded KW yang dibeli dari Medina Zein.

Saat ditemui di Polda Metro Jaya, Uci Flowdea mengaku, ancaman yang ia terima dari Medina Zein berupa pengeboman.

"Dia bilang di sosial media dia, bahwa, dia akan bawa bom lah, mau dibom saya," ungkap Uci Flowdea, Senin (11/10/2021).

Baca juga: Penuturan Uci Flowdea soal Transaksi Tas Branded dengan Medina Zein

Uci berujar, hingga sekarang, ia sama sekali belum bertemu dengan Medina Zein dan hanya berkomunikasi melalui sambungan telepon.

"Yang jelas, dia enggak ada attitude baik, sudah saya tunggu. Kan dia saya somasi dua kali, somasi kedua tidak dijawab tanggal 3 September 2021," ucap Uci.

"Selain tidak ada etika baik, kok (Medina) malah mengunggah, mengumbar kebencian gitu, menghina hina saya, mengancam saya," kata Uci melanjutkan.

Mengenai kedatangannya di Polda Metro Jaya, Uci Flowdea ingin berkonsultasi dengan pihak kepolisian mengenai permasalahannya dengan Medina Zein.

Baca juga: Kapok Beli Tas di Medina Zein, Uci Flowdea: Trauma, Enggak Mau Lagi

Dalam wawancara Uci bersama Feni Rose, ia mengaku mendapati kejanggalan pada tas yang dibelinya dari Medina Zein

Beberapa keanehan yang ditemukan Uci Flowdea adalah kualitas bahan tas, tarikan ritsleting hingga surat-surat yang sebutnya.

"Kalau yang saya terima kemarin, invoice-nya tipis banget. Yang punya saya dari Paris itu tebal, jadi itu kayak ketikan gitu loh bukan dari print, print, beda," kata Uci Flowdea, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Feni Rose Official, Senin (6/9/2021).

Uci Flowdea mengatakan, tas dicurigainya palsu alias KW itu dibanderol Rp 1,4 miliar oleh Medina Zein.

Namun, kata Uci, Medina Zein mengklaim tasnya asli. Ia akhirnya membeli tetapi tak ingin membayar secara full karena ingin mengecek keaslian tas itu.

Baca juga: Beli Tas Branded dari Medina Zein, Crazy Rich Surabaya Uci Flowdea Merasa Ditipu

Pada akhirnya, Uci Flowdea membeli sembilan tas dari Medina Zein. Tiga di antaranya juga sudah dibayar lunas.

Sembilan tas tersebut dikirim secara bertahap, dari kloter pertama hingga ketiga. Uci lalu menemukan keanehan dari tas kloter kedua dan ketiga.

Uci Flowdea mengatakan, tas yang dikirim dari kloter pertama dan kedua merupakan tas milik Medina Zein sendiri.

"Yang pertama dan kedua milik MZ semua, yang terakhir dia ngomong punya dia sendiri terus ending-nya itu punya orang. Ending-nya (ngaku) punya orang pas ada masalah," kata Uci Flowdea.

Baca juga: Hanyut Rayuan Manis Medina Zein, Crazy Rich Surabaya Uci Flowdea Beli 9 Tas Branded, Ternyata...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com