Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Alami Badai Sitokin, Deddy Corbuzier Sedih Ingat Pengorbanan Azka Ingin Covidkan Diri

Kompas.com - 23/08/2021, 09:46 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Cerita tentang pengalamannya positif Covid-19 dan sempat mengalami masa kritis, Deddy Corbuzier sedih jika mengingat pengorbanan putranya, Azka Corbuzier.

Deddy mengungkap hal lain di balik kondisinya yang saat itu mengalami badai sitokin usai negatif Covid-19 dan harus segera ditangani dokter di rumah sakit.

"Saya punya cerita menarik sebenarnya pada saat itu," kata Deddy dikutip dari YouTube Deddy Corbuzier.

Baca juga: Pengalaman Deddy Corbuzier Sakit Covid-19, Alami Masa Kritis dan Akui Sombong

"Karena anak saya Azka 'meng-covidkan' dirinya supaya bisa menemani saya di rumah sakit," imbuh Deddy.

Namun Deddy enggan melanjutkan ceritanya tentang pengorbanan yang dilakukan putranya itu.

"Tapi that's another story yang kalau saya cerita sedih sebenarnya," sambung Deddy.

Baca juga: Deddy Corbuzier: Kenapa Saya Bisa Kena Badai Sitokin?

Deddy kemudian lebih memilih menceritakan kondisinya saat itu yang sempat demam tinggi.

"Kondisinya pada saat itu panas, demam, badan sakit semua, dan kecewa," kata Deddy.

Kekecewaan Deddy itu muncul karena telah melakukan berbagai hal, dari olahraga, minum vitamin, menjaga protokol kesehatan dengan ketat.

Baca juga: Akui Sombong, Deddy Corbuzier: Saya Belajar Banyak Hal dari Sakit Covid-19

"Sangat kecewa karena saya tidak menyangka orang seperti saya bisa seperti itu, dengan semua yang saya lakukan, saya kecewa," ujar Deddy.

Deddy mengungkapkan, saat itu ia merasa antara hidup atau mati.

Sebab, kondisi buruk pada parunya mencapai 60 persen.

"Dan badai sitokin ini adalah masa kritis di mana hidup atau mati," imbuhnya.

Baca juga: Dokter Gunawan Bantu Pasien Tak Mampu, Deddy Corbuzier Berikan Sekoper Uang dan Mobil

Deddy pun sempat membicarakan tentang kematian kepada Azka.

Namun, ditegaskan dokter Gunawan yang menangani Deddy, pola hidup sehat justru membantu Deddy bisa melewati badai sitokin.

Proses penyembuhan Deddy juga menjadi lebih cepat.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com