Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dokter Gunawan Bantu Pasien Tak Mampu, Deddy Corbuzier Berikan Sekoper Uang dan Mobil

Kompas.com - 22/08/2021, 12:00 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Deddy Corbuzier memberi hadiah berupa uang sekoper dan mobil untuk dokter Gunawan.

Dokter Gunawan merupakan salah satu dokter yang merawat Deddy Corbuzier selama sakit Covid-19.

"Jendral Lukman Waka RSPAD, Dr Wenny Tan hingga Dr Gunawan turun tangan semaksimal mungkin tuk menstabilkan keadaan saya keluar dari masa kritis," tulis Deddy Corbuzier, dikutip dari akun Instagram-nya, Minggu (22/8/2021).

Baca juga: Positif Covid-19, Deddy Corbuzier Alami Badai Sitokin

Dalam situasi hidup dan mati, saturasi oksigen Deddy masih tetap berada diangka normal yakni 97-99.

"Karena pola hidup sehat saya selama ini, hingga saya bisa selamat walau dengan kerusakan paru yang parah," tulis Deddy.

Perjuangan Deddy untuk bisa pulih kembali tak lepas dari campur tangan dokter uang merawatnya.

Baca juga: Kena Covid-19, Deddy Corbuzier Mengaku Kritis dan Hampir Meninggal

"But then, kisah saya berlanjut... Dokter Gunawan yang merawat saya ternyata memiliki kisah luar biasa yang saya dengar langsung dari pasien-pasiennya di sana," tulis Deddy.

Deddy menulis, dokter Gunawan rela mengeluarkan uang pribadinya untuk membeli obat-obatan serta biaya pengobatan untuk para pasiennya.

"Karena dia tahu kalau tidak dibantu.. Mereka mati.. Maka sampai kendaraan pun ia relakan tuk membantu puluhan pasiennya," tulis Deddy.

Saat menjadi tamu di podcast Deddy Corbuzier, dokter Gunawan mengakui dia membantu beberapa pasiennya semampu dia.

Baca juga: Dua Minggu Tak Aktif, Deddy Corbuzier: Saya Sakit, Kena Covid-19

"Lebih ke masalah moral ya. Saya jadi dokter bukan untuk mencari uang. Saya jadi dokter untuk menolong orang," kata dokter Gunawan menjelaskan alasannya mengeluarkan uang pribadi untuk membantu pasiennya.

Dokter Gunawan menambahkan prinsip itu ditanamkan oleh orangtuanya sejak dia kecil. Orangtuanya berpesan kepadanya untuk tidak setengah-setengah dalam menolong orang.

"Kalau kamu punya uang tolong orangnya. Kalau kamu punya satu, kamu kasih setengah ini orang enggak selamat. Ya sudah kamu kasih satu. Tuhan akan mengembalikan yang satu itu dalam bentuk yang lain," ujar dokter Gunawan menirukan ucapan orangtuanya.

Atas kebaikan dokter Gunawan, Deddy Corbuzier dan komunitas Indonesia Pasti Bisa memberikan hadiah berupa uang tunai dan satu unit mobil.

Deddy kemudian mengeluarkan sebuah koper warna silver dari bawah meja dan meletakkannya di hadapan dokter Gunawan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Penjelasan Bisma Rocket Rockers Usai Ramai Dikritik Hanya Beri Jatah Makan Anak Rp 8.000 Per Hari

Seleb
Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Sempat Ditahan karena Syuting Tak Berizin di Bali, Dita Karang hingga Hyoyeon SNSD Dikabarkan Telah Bebas

Seleb
Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

Drama Queen of Tears Episode 15, Hyun Woo Berjuang dari Penjara

K-Wave
Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Tak Mau Disebut Aji Mumpung, Catherine Wilson Bantah Minta Nafkah Rp 100 Juta Setelah Cerai

Seleb
Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Respons Catherine Wilson Usai Tahu Alasan Idham Masse Gunakan Nama Ibunya Saat Beli Mobil

Seleb
Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

Seo Ye Ji Kini Punya Akun Instagram

K-Wave
Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Sinopsis Film Bad Boys for Life, Misi Balas Dendam Will Smith

Film
Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Sinopsis Film Stronger, Kisah Nyata Korban Bom Boston Marathon

Film
Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Eko Patrio Ungkap Kondisi Parto Pasca-operasi Batu Ginjal

Seleb
Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Simak Cerita Lukman Sardi hingga Marthino Lio soal Sosok Glenn Fredly di Hype Talk

Film
6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

6 Film Indonesia yang Diputar di Udine Far East Film Festival 2024

Film
 Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Yiruma Bikin Penonton Haru Saat Bawakan Kiss The Rain

Musik
Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Banyak Orang Ingin Jadi Asisten Raffi Ahmad, Sensen: Orang Lihat Casing-nya Enak

Seleb
Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Yang Menarik di Serial Secret Ingredient, Dibintangi Nicholas Saputra

Film
Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Cerita Lee Sang Heon Makan Ayam Kecap Saat Syuting Secret Ingredient

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com