Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Pekerjanya Mengaku Disekap, Nindy Ayunda: Terlalu Banyak yang Ikut Campur

Kompas.com - 16/07/2021, 13:51 WIB
Cynthia Lova,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Nindy Ayunda ogah menanggapi soal mantan asisten rumah tangganya (ART) yang mengaku pernah disekap.

Sebelumnya, ART tersebut mengaku, pernah disekap oleh oknum diduga suruhan Nindy Ayunda.

“Itu (komentar) nanti aja lah,” kata Nindy Ayunda dikutip Kompas.com dari kanal YouTube KH Infotainment, Jumat (16/7/2021).

Nindy tak mau memperpanjang masalahnya di tengah kekisruhan rumah tangganya dengan Askara Harsono.

Ia merasa sudah terlalu banyak yang ikut mencampuri permasalahan rumah tangganya dengan Askara.

Baca juga: Somasi Tak Digubris, Mantan Mertua Laporkan Nindy Ayunda atas Kasus Pencemaran Nama Baik

"Saya enggak mau banyak bicara karena terlalu banyak banget yang ikut campur," ucap Nindy Ayunda.

Nindy pun membebaskan orang-orang berpendapat soal video atau pernyataan yang terungkap ke publik soal asisten rumah tangganya itu.

Pelantun ini menyerahkan permasalahan tersebut ke kuasa hukumnya.

Pasalnya, Nindy Ayunda khawatir pernyataannya malah menambah runyam permasalahan rumah tangganya.

Baca juga: Mantan Ayah Mertua Laporkan Nindy Ayunda ke Polisi

"Biar kuasa hukum aja yang bicara," tutur Nindy Ayunda.

Kisruh rumah tangga Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono kian memanas di tengah proses perceraiannya yang berjalan.

Ayah Askara Parasady Harsono bahkan melakukan somasi setelah unggahan Instagram Story Nindy Ayunda dianggap mencemarkan nama baiknya.

Baca juga: Olla Ramlan Maafkan dan Mungkin Kembali Bersahabat dengan Nindy Ayunda, tapi...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com