Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Adhisty Zara Sulitnya Perankan Rona dalam Original Series I Hear(t) You

Kompas.com - 09/12/2020, 09:11 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah sekian lama tak terjun ke dunia peran karena pandemi Covid-19, artis peran Adhisty Zara akhirnya terlibat dalam series I Hear(t) You.

Mantan personel JKT48 itu mengatakan, keterlibatannya dalam series I Hear(t) You merupakannya yang pertama kali sepanjang kariernya.

Baca juga: Harus Beradegan Romantis, Adhisty Zara Pengin Tertawa

Dalam jumpa pers virtual pada Selasa (8/12/2020), Zara menceritakan kesulitannya dalam series naungan rumah produksi Screenplay Films itu.

Banyak adegan romantis

I Hear(t) You menceritakan seorang remaja bernama Mario yang memiliki kemampuan membaca pikiran seseorang yang ada di sekitarnya.

Namun kelebihannya itu membuat Mario mudah sekali menebak situasi dan ia gunakan untuk meluluhkan hati wanita-wanita di sekolahnya.

Satu-satunya orang tidak bisa dia selami adalah Rona.

Baca juga: Bintangi I Hear(t) You, Adhisty Zara Sulit Beradegan Romantis

"Kalau boleh jujur, cukup banyak adegan romantisnya," ucap pemilik nama lengkap Adhisty Zara Sundari Kusumawardhani itu.

Susah beradegan romantis

Meski begitu, Zara mengaku kesulitan saat beradegan romantis dengan lawan mainnya, Junior Roberts.

Perempuan kelahiran Juni 2003 berujar, ia bersahabat dengan Mario Junior sebelum terlibat dalam I Hear(t) You.

Baca juga: 5 Pengakuan Adhisty Zara soal Karier dan Kehidupan Setelah Terkenal

Karena persahabatan itu, Zara dan Junior sering kali tertawa saat harus melakukan adegan romantis.

"Jadinya kayak pengin ketawa, soalnya bukan hal yang biasa di kehidupan sehari-hari kita. Pas lagi take terus ketawa, 'ayo dong serius', gitu," kata Zara.

Peran Rona

Selain kesulitan beradegan romantis dengan Junior, rupanya Zara juga susah memerankan karakter Rona.

Baca juga: Sempat Curhat ke Ayah, Adhisty Zara: Aku Kehilangan Masa Muda

Bagaimana tidak? Karakter Rona sangatlah berbeda jauh sekali dengan kehidupan Zara sehari-hari.

"Dari karakter beda. Rona orang yang cuek dan tertutup, aku (Zara) orang yang ceria, cuma aku ke mana pun penginnya happy aja, biar pun sedih," ungkap Zara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com