Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BCL Bakal Tampil di Konser Amal untuk Anak dengan Penyakit Jantung Bawaan

Kompas.com - 25/09/2020, 17:01 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Yayasan Jantung Indonesia (YJI) menggandeng penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) untuk menggelar konser amal bertajuk 'BCL Use Heart to Beat Heart Disease'.

Konser tersebut akan digelar secara virtual pada 29 september 2020, pukul 20.00 WIB mendatang.

Esti Nurjadin selaku Ketua Umum YJI mengatakan, ini merupakan konser amal yang ditujukan untuk anak-anak dengan penyakit jantung bawaan.

"Konser amal ini sendiri dibuat sebagai penggalangan dana untuk biaya operasi anak-anak dengan penyakit jantung bawaan dari keluarga yang tidak mampu," kata Esti dalam jumpa pers virtual, Jumat (25/8/2020).

Baca juga: Unggah Video Kenangan dengan Ashraf Sinclair, BCL: I Just Miss You

Ikhsan Doddy selaku perwakilan dari manajemen BCL menjelaskan alasan ibu dari Noah Sinclair itu tertarik untuk terlibat dalam konser tersebut.

"Kalau dari Bunga memang selalu pengin membantu orang dan menginspirasi, juga awarness terhadap penyakit jantung ini kan," ucap Doddy.

Dalam konser berdurasi satu jam itu, BCL akan membawakan 9 lagu andalannya.

Tak hanya itu, akan ada juga penampilan Vidi Aldiano dan Duta Yayasan Jantung Indonesia, Mikha Tambayong.

Baca juga: Noah Sinclair Ulang Tahun ke-10, BCL Tulis Puisi Manis

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com