Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Rich Brian Representasikan Indonesia dan Asia dalam Musiknya

Kompas.com - 19/08/2020, 17:55 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Datang dari Indonesia, rapper Rich Brian kini telah berhasil menembus industri musik hip hop Amerika Serikat.

Popularitas tinggi Rich Brian tak lepas dari kualitas karya yang dirilisnya dalam beberapa tahun terakhir.

Saat menjadi bintang tamu dalam acara "Bicara Indonesia" bersama Najwa Shihab, Rich Brian mendapatkan pertanyaan tentang caranya merepresentasikan Indonesia atau Asia di dalam musiknya.

Baca juga: Takut Lupa Bahasa Indonesia, Rich Brian Nonton Trailer Film Ada Apa dengan Cinta?

"Caranya representasi negara, ethnicity atau apapun itu, enggak perlu dengan cara yang selalu jelas banget kayak 'I'm from Indonesia, I'm from Asia.' Menurutku dari dulu the best way to represent ya just be the best at your job," kata Rich Brian seperti dikutip Kompas.com dari YouTube Najwa Shihab, Rabu (19/8/2020).

Rich Brian berujar mentalitas seperti itu sudah melekat padanya sejak dulu, sebelum berkarier di Indonesia.

Pelantun lagu "Love In My Pocket" ini juga tak ingin terbebani untuk selalu harus merepresentasikan Indonesia atau Asia di setiap karyanya.

Baca juga: 4 Tahun Tinggal di Amerika, Rich Brian Selalu Kangen Indonesia

Rich Brian hanya fokus memberikan karya terbaik karena pada akhirnya orang-orang akan menyadari dari mana ia berasal.

"Karena at the end of the day orang-orang akan tahu aku dari Indonesia dan orang-orang Indonesia tahu aku dari Indonesia," kata Rich Brian.

Pemilik nama asli Brian Imanuel ini merasa cara terbaik untuk merepresentasikan asalnya adalah dengan cara seperti itu.

Rich Brian sendiri baru saja mengeluarkan single baru berjudul "Don't Care".

Baca juga: Terinspirasi Social Distancing, Rich Brian Rilis Single Love In My Pocket

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com