Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tes Kehamilan Sabai Morscheck Saat di Jepang, Ringgo Agus: Kaget Sih, Loh Kok Positif

Kompas.com - 15/06/2020, 20:18 WIB
Firda Janati,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Aktor Ringgo Agus Rahman tak menyangka sang istri, Sabai Morscheck, positif hamil saat berlibur di Jepang bulan Februari lalu.

Kehamilan Sabai kali ini memang sudah dinantikan setelah dia mengalami keguguran pada tahun 2018.

“Kaget sih, tapi kita ngincer, kalau aku sih kaget, aku pikir pas sudah ada di Jakarta (positif hamil),” kata Ringgo Agus Rahman saat melakukan Instagram live di akun @sophienavita, Senin (15/6/2020).

Baca juga: Curhat Ringgo Saat Terima Kabar Tempurung Kepala Janin yang Dikandung Sabai Belum Terbentuk

Ringgo mengaku kaget dengan hasil test pack positif saat mereka sekeluarga berlibur di Tokyo, Jepang.

“Jadi waktu pas di Tokyo itu beli test pack ‘loh kok positif’, terus saya memang senang hati karena ngincernya lama,” ujar Ringgo.

Ringgo dan Sabai sudah memutuskan untuk melepas alat kontrasepsi sejak tahun lalu.

Baca juga: Sabai Morscheck Menangis Khawatir Tempurung Kepala Janin Belum Terbentuk

“Jadi kan memang sudah lepas spiral lama ada setahunlah emang kita sudah ngincer, makanya lepas spiral,” tutur Ringgo.

Padahal, kata Sabai, ia dan suaminya sudah menunggu waktu kehamilan datang saat baru melepas alat kontrsepsi tersebut.

“Waktu itu kok belum hamil-hamil,” kata Sabai.

Baca juga: Sabai Pernah Keguguran, Ringgo Agus Rahman Takut Saat Janin Istri Bermasalah

Mendengar Ringgo dan Sabai melakukan perjalanan ke luar negeri, artis Sophie Navita menanyakan apakah ada rasa khawatir saat berlibur ke Jepang.

“Sudah tahu (ada Covid-19), awalnya di Jepang itu karena ada kerjaan juga sekalian terus extend dari kerjaan seminggulah karena sudah direncanain dari tahun lalu,” ujar Ringgo.

“Terus tiba-tiba keadaan masih aman, kita sempat ragu awalnya, katanya masih aman aja,” sahut Sabai.

Baca juga: Sabai Morscheck Hamil Anak Kedua, Bjorka Siap Jadi Kakak

Ringgo dan Sabai mengatakan saat itu Indonesia sudah ada yang positif Covid-19 tetapi berada di kapal pesiar di Jepang.

Saat itu, Ringgo, Sabai dan anaknya Bjorka Dieter Morscheck juga mematuhi peraturan seperti memakai masker saat bepergian.

“Banyak yang sudah pakai masker, di kereta juga pada pakai masker semua. Di jalanan juga. Kita sudah persiapan pakai masker segala macam,” tutur Ringgo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com