Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ashanty Sempat Ragu Jual Rumah Gara-gara Anang Hermansyah Bilang Ini

Kompas.com - 08/06/2020, 13:54 WIB
Firda Janati,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Pembawa acara Daniel Mananta berkunjung ke kediaman musisi Anang Hermansyah dan Ashanty.

Rupanya, Daniel Mananta datang untuk memastikan kebenaran bahwa rumah yang berada di Cinere, Depok itu akan di jual oleh Anang dan Ashanty.

“Sudah intinya omnya nanti kabarin ya, kalau masih buka ini,” kata Ashanty dalam vlog berjudul ‘Daniel Bikin Bunda Ragu Jual Istana Cinere, Mengingat Perjuangan Hidup Anang Ashanty’, dikutip Kompas.com, Senin (8/6/2020).

Anang Hermansyah yang masih belum rela melepas rumahnya itu hanya bisa berharap pemilik yang baru memang benar berjodoh dengan rumah yang disebut sebagai istana Cinere itu.

“Beli rumah itu jodoh, mudah-mudahan jodohnya om lu, karena kalau dipegang sama orang yang berjodoh sama rumah ini, rumah ini akan dijaga, toh aku masih bisa lihat dari jauh,” ujar Anang Hermansyah pada Daniel Mananta.

Baca juga: Ashanty Ungkap Hal Terberat Saat Pertimbangkan Jual Rumah Mewahnya

Sontak ucapan Anang membuat Ashanty menjadi sedih dan ragu untuk menjual rumahnya kepada kerabat Daniel Mananta.

“Ih sedih banget sih kayak gitu, kamu ya sudah lah kalau kayak gitu mending enggak usah dijual kalau ngomongnya kayak begitu,” tutur Ashanty.

Kemudian, Anang menimpali bahwa memang sulit menjual dan meninggalkan rumah yang dibangun dengan penuh perjuangan tersebut.

“Susah kan ninggalin memori lama, memori sejarah itu. Ini darah dan air mata bangun berdua mati-matian bangun ini,” ujar Anang Hermansyah.

Baca juga: Jual Rumah Mewahnya dan Anang, Ashanty: Pengin yang Lebih Kecil

Oleh karena ucapan sang suami, Ashanty jadi sempat berpikir untuk mengurungkan niat menjual rumah.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com