Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angie Virgin Ceritakan Kondisi Lockdown di Inggris

Kompas.com - 27/03/2020, 18:50 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Angie Virgin berbagi cerita perihal situasi di Inggris sebelum dan saat lockdown.

Angie mengatakan, awalnya Inggris menerapkan hal yang sama seperti Indonesia, yakni social distancing.

Baca juga: Angie Virgin Ceritakan Situasi di Inggris yang Dilanda Wabah Corona

"Perdana Menteri UK, Boris Johnson, masih tidak mau mengikuti negara Eropa lainnya yang langsung Lockdown. Hanya disarankan WFH (work from home) saja," ujar Angie kepada Kompas.com, Jumat (27/3/2020).

Untuk diketahui, Angie saat ini tinggal di Inggris bersama sang suami, Habibie Syaaf, yang bekerja sebagai polisi dan kedua anaknya.

Angie mengaku masih harus tetap menjalani aktivitasnya pergi ke kantor.

Baca juga: Demi Beli Rumah, Nagita Slavina Dibantu Angie Virgin Bujuk Raffi Ahmad Jual Lamborghini

"Di tengah-tengah ini aku masih kerja dan kantor belum siap full lockdown jadi aku ngalamin tuh bolak-balik pas detik-detik lockdown," kata Angie.

Namun, kata Angie, Inggris akhirnya memberlakukan lockdown pada Selasa (24/3/2020) waktu setempat.

Situasi Lockdown yang terjadi di London, Inggris.Dokumentasi Angie Virgin. Situasi Lockdown yang terjadi di London, Inggris.
London yang biasanya ramai pun mendadak sunyi. Gedung perkantoran, stasiun kerta api, dan pusat perbelanjaan jarang dikunjungi orang saat ini.

Baca juga: Habibi Syaaf Selamatkan Orang Tenggelam, Angie Virgin Minta Sang Suami Didoakan

Hal itu terlihat dalam foto dan video yang dibagikan langsung Angie kepada Kompas.com.

"Central London berubah jadi ghost town, sepi banget, gedung-gedung tinggi perusahaan besar, semua kosong," ujarnya.

Setelahnya, kantor tempat Angie bekerja memberlakukan WFH untuk setiap karyawannya.

Baca juga: Suami Angie Virgin Selamatkan Orang Tenggelam di Sungai Thames London

Kendati demikian, perempuan kelahiran Juli 1983 itu menyebut masyarakat di Inggris masih bisa melakukan aktivitas di luar rumah. Namun, ada batasannya.

Contohnya berbelanja kebutuhan pokok seminggu sekali, melakukan lari pagi dengan tidak membentuk kelompok, dan para pekerja yang masih harus melaksanakan tugasnya seperti polisi dan tenaga medis yang menangani pasien Covid-19.

Bila ada yang melanggar, Angie mengatakan penegak hukum tidak segan-segan menjatuhkan sanksi untuk pelanggar.

Baca juga: Lama Tinggal di London, Angie Virgin Baru Tahu Car Free Day

"Keluar rumah, jalan-jalan atau karena bosan akan didenda bisa sampai 1.000 poundsterling (Rp 18 juta) atau yang sakit batuk, keluar rumah akan dipenjara," ungkap Angie.

Sebab, Angie mengatakan pihak yang berwenang siap memantau masyarakat Inggris lewat kamera CCTV jalan.

"Ini negara CCTV juga, jadi mereka bisa kontrol gerakan kita di luar," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Seleb
Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Film
Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Seleb
Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Seleb
Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Seleb
Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Klarifikasi Sarwendah Setelah Dikabarkan Gugat Ruben Onsu ke PN Jakarta Selatan

Seleb
5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

5 Fakta Ria Ricis dan Teuku Ryan Resmi Bercerai Setelah 3 Tahun Menikah

Seleb
Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

Queen of Tears Tamat, Kim Ji Won Adakan Fan Meeting Perdana Setelah 14 Tahun Berkarier

K-Wave
Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

Kembali ke Jakarta, DAY6 Sapa My Day Lewat Fansign Mini Album Fourever

K-Wave
Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film Di Ambang Kematian Tayang di Bioskop Rusia, Kereta Berdarah Diputar di Far East Film Festival 2024

Film
Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Ungkap Dalaman Dunia Artis, Denny Cagur: Bahkan Persaingan antara Penonton Bayaran Pun Ada

Seleb
Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Denny Cagur Akui Popularitasnya Jadi Modal Penting Saat Maju Caleg

Seleb
Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Terpilih Jadi Anggota DPR, Denny Cagur: Alhamdulillah, Terjun ke 183 Titik Enggak Sia-sia

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com