Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Membersihkan Sisa Lem Wallpaper dari Dinding

Kompas.com - 23/02/2024, 15:27 WIB
Bella Nurmaya Putri,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wallpaper menjadi alternatif pengganti cat dinding untuk mempercantik interior rumah. 

Wallpaper tersedia dalam berbagai motif dan warna yang dapat disesuaikan dengan berbagai desain interior. Tak heran, penggunaan wallpaper selalu meningkat setiap tahunnya. 

Baca juga: 5 Kesalahan Saat Memasang Wallpaper Dinding Menurut Desainer Interior

Desainer interior ternama asal Inggris, Martyn Laurence Bullard, mengatakan tren wallpaper kini lebih panas dari sebelumnya. 

Berdasarkan statistik, Pinterest melaporkan penelusuran untuk “wallpaper” meningkat 41 persen pada 2017-2020. Hal ini karena wallpaper dinding menjadi salah satu cara pemilik rumah mengekspresikan selera dan gaya mereka. 

Dengan berbagai macam motif wallpaper, bahkan bisa Anda custom sendiri, penggunaan wallpaper dapat membuat tampilan ruangan menjadi berbeda, menarik, dan terlihat lebih hidup. 

Baca juga: 6 Ide Wallpaper yang Cocok Dipasang di Area Pintu Masuk

Penggunaan wallpaper pada dinding rumah tidak hanya menambah tampilan estetika, tetapi juga menutupi masalah yang ada di dinding, seperti retak, bolong, dan permukaan tidak rata. 

Namun, penggunaan wallpaper juga bisa meninggalkan masalah pada dinding setelah melepasnya, seperti sisa lem yang lengket. 

Ditambah, memasang dan melepas wallpaper dinding bisa menghabiskan banyak waktu, bahkan hingga berjam-jam. Untungnya, masalah sisa lem wallpaper ini mudah diatasi. 

Dilansir dari Architectural Digest, Jumat, (23/02/2024) berikut cara membersihkan sisa lem wallpaper dari dinding. 

Baca juga: 5 Desain Wallpaper yang Membuat Dapur Terlihat Mencolok

Alat dan bahan yang harus disiapkan

  • Air.
  • Sabun cuci piring cair.
  • Bubuk baking soda.
  • Cuka.
  • Sarung tangan karet.
  • Spons.
  • kain lap.
  • Kape atau pengikis kertas dinding. 
  • Kantong sampah.
  • Terpal atau plastik pelapis.
  • Painters tape.
  • Ember. 

Baca juga: 5 Fungsi Wallpaper Selain untuk Menghias Dinding

Lindungi furnitur di dalam ruangan

Ilustrasi perpaduan pola dan teksturSHUTTERSTOCK/GROUND PICTURE Ilustrasi perpaduan pola dan tekstur
Sebelum melakukan proses pembersihan, hal pertama yang harus dilakukan adalah melindungi furnitur di dalam ruangan agar tidak terkena air atau larutan pembersih dari proses pembersihan wallpaper.

Anda bisa memindahkan furnitur ke ruangan yan aman atau menutupinya dengan terpal. Lindungi juga stop kontak, sakelar lampu, dan ventilasi dengan painters tape.

Sebaiknya, matikan juga aliran listrik di dalam ruangan untuk keselamatan kerja saat membersihkan sisa lem wallpaper dari dinding.  

Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Wallpaper Vinil di Kamar Mandi

Membuat larutan pembersih

Selanjutnya, cara membersihkan sisa lem wallpaper dari dinding adalah membuat larutan pembersih.

Caranya, campurkan air panas, sedikit sabun cuci piring cair, dan satu sendok makan baking soda ke dalam ember. Larutan ini membantu melunakkan sisa lem sehingga mudah dibersihkan atau dikikis.

Jika ternyata lem tidak mudah lepas, tambahkan cuka ke dalam larutan pembersih. Cuka yang dicampur baking soda efektif membersihkan sisa lem wallpaper karena reaksi kimia antara dua bahan itu menciptakan gelembung karbondioksida yang membantu mengangkat kotoran membandel, termasuk sisa lem pada dinding. 

Baca juga: 5 Cara Memilih Antara Wallpaper Konvensional dan Wallpaper Tempel

Aplikasikan larutan ke dinding

Setelah itu, aplikasikan larutan pembersih ke dinding. Bersihkan dari bagian-bagian kecil sisa lem baru ke bagian sisa lem yang lebih besar.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com