Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Menyegarkan Tampilan Dapur tanpa Renovasi

Kompas.com - 23/08/2023, 09:52 WIB
Dominikus Wirawan Kuncorojati,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki dapur dengan tampilan menarik dapat membuat aktivitas memasak dan menyiapkan makanan lebih menyenangkan.

Merenovasi dapur menjadi salah satu pilihan untuk mempercantik dan menyegarkan ruangan. Namun, tidak perlu merombat total dapur untuk memberikan tampilan baru.

Hal ini bisa dilakukan dengan perubahan sederhana. Dikutip dari Martha Stewart, Rabu (23/8/2023), berikut sejumlah cara menyegarkan tampilan dapur tanpa renovasi.  

Baca juga: 5 Cara Memperbarui Tampilan Dapur dengan Biaya Terjangkau

Mengecat dinding

Ilustrasi dapur.Unsplash/sidekix Ilustrasi dapur.
Menambahkan lapisan cat baru pada dinding dapur adalah cara mudah memberikan tampilan baru pada ruangan.

"Anda tidak akan salah memilih warna-warna lebih cerah, seperti putih atau abu-abu muda, karena warna-warna ini akan membuat dapur terasa segar serta bersih," kata Alexandra Peck, pemilik sekaligus principal Alexandra Peck Design.

Ia menambahkan, warna-warna bumi, seperti sage green dan beige, juga cocok untuk dapur karena terasa nyaman dan mengingatkan pada alam.

Baca juga: Ini Warna Kulkas Terbaik untuk Tampilan Dapur Modern dan Mewah

Tambahkan wallpaper

Wallpaper adalah cara menyegarkan tampilan dapur tanpa renovasi. Wallpaper menghadirkan pola dan tekstur pada ruangan.

Kerrie Kelly, Creative Director di Kerrie Design Lab, menyarankan mengaplikasikan wallpaper  ke backsplash, dinding aksen, atau bagian dalam lemari kaca untuk menciptakan titik fokus menawan, memberikan kesan personal, serta sentuhan menarik yang tidak terduga.

Jika menambahkan wallpaper pada backsplash, pilih bahan yang dapat dibersihkan dengan mudah dari cipratan minyak dan tahan air. 

Baca juga: 6 Backsplash Dapur yang Dapat Mempercantik Ruangan

Gantungkan karya seni

Menambahkan karya seni adalah cara tepat menambahkan warna dan tekstur pada dapur. Peck menyarankan membuat dinding galeri berisi karya seni, fotografi, dan lukisan di dapur. 

"Jika dapur memiliki garis-garis bersih dan ramping, sebuah foto berukuran besar dalam bingkai hitam atau putih akan menjadi pelengkap sempurna," katanya.

Pada daput terang dan cerah, karya seni dengan sentuhan warna biru, hijau, atau peach akan menambahkan sentuhan warna yang bagus.

Baca juga: 5 Cara Memilih Karya Seni Berdasarkan Ruangan

Lapisi pencahayaan

Ilustrasi dapur dengan dinding berwarna putihShutterstock/BM_27 Ilustrasi dapur dengan dinding berwarna putih

Jika dapur hanya memiliki pencahayan ambien, pertimbangkan menambahkan pencahayaan tugas dan aksen.

Untuk pencahayaan aksen, Kelly menyarankan menggunakan pencahayaan di bawah kabinet untuk menonjolkan barang-barang dekoratif atau detail arsitektur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com