Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Membuat Bunga Lily Potong Tetap Segar dan Tahan Lama

Kompas.com - 14/08/2023, 11:43 WIB
Siti Nur Aeni ,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bunga lily menjadi salah satu jenis bunga yang banyak disukai karena bentuk dan warnanya yang cantik.

Bunga lily juga sering digunakan sebagai buket dan bunga potong. Namun, sama dengan bunga potong lainnya, lily juga mudah layu setelah panen atau dipetik. 

Baca juga: Cara Merawat Tanaman Bunga Lily Calla agar Mekar Sepanjang Tahun 

Biasanya, kesegaran bunga lily hanya bertahan tujuh sampai 14 hari. Maka itu, setelah membeli bunga lily potong, simpan dengan benar agar kesegarannya tetap terjaga. Namun, ada cara membuat bunga lliy tetap segar lebih lama. 

Dilansir dari Saffrons Decor, Senin (14/8/2023), berikut cara membuat bunga lily potong tetap segar dan tahan lama.

Potong batang bunga dengan benar

Ilustrasi bunga lily.UNSPLASH/SERAFIMA LAZARENKO Ilustrasi bunga lily.

Pemotongan batang bunga lily perlu dilakukan dengan benar agar kesegarannya terjaga. Gunakan gunting pangkas yang tajam dan pastikan batang yang dipotong masih panjang dengan ukuran dua atau tiga kali lebih panjang dari vas bunganya.

Batang bunga lily harus dipotong membentuk sudut 45 derajat di bawah air mengalir untuk membuka batang dan menghilangkan kotoran. Batang bunga lily harus dibentuk V yang tajam di bagian bawah saat dipotong.

Setelah dipotong, rendam bungadalam air bersih minimal satu jam. Daun yang masih menempel pada batang bunga lily jangan dipotong untuk membantu air masuk ke batang sehingga kesegarannya terjaga.

Baca juga: Hati-hati, Ini Daftar Bunga Lily Paling Beracun untuk Kucing 

Perawatan bunga lily setelah dipotong

Bunga lily yang sudah dipotong perlu disimpan dalam vas berisi air bersih. Masukkan bunga ke air selama 22 jam setelah dipotong.

Simpan bunga lily dalam suhu 18 derajat Celsius agar kelembapan terjaga dan bunga tidak dehidrasi. Selain itu, berikan juga setengah sendok teh pemulih dalam 96 liter air untuk mencegah pertumbuhan bakteri serta memperpanjang umur bunga lily potong.

Bunga lily segar perlu disiram setiap hari dan air dalam vas diganti setiap hari untuk mengurangi jumlah bakteri yang tumbuh di dalam air.

Serbuk sari yang menempel pada bunga juga perlu dibersihkan setiap hari karena serbuk sari bisa membuat air menjadi beraroma tidak sedap. 

Baca juga: 5 Tanaman Bunga Beraroma Wangi, Bisa Mengharumkan Ruangan 

Perhatikan tempat penyimpanan

Ilustrasi bunga lily.PIXABAY/CHU CUONG Ilustrasi bunga lily.

Tempat terbaik menyimpan bunga lily potong adalah di area sejuk dan gelap. Jangan letakkan bunga lily di bawah sinar matahari langsung atau dekat jendela yang terkena sinar matahari karena bida membuat kualitas bunga menurun atau cepat layu dan memudarkan warna bunga. 

Selain itu, jauhkan juga vas bunga lily dari angin, termasuk AC.

Baca juga: 4 Bunga Potong yang Cantik dan Harum, Cocok untuk Dekorasi Rumah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com