Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Asal, Ini Nama Terbaik untuk Kucing Peliharaan

Kompas.com - 12/10/2022, 15:15 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memberikan nama untuk kucing peliharaan menjadi hal yang gampang-gampang susah lantaran ada banyak nama yang tersedia. 

Namun, beberapa nama itu terkadang tidak memiliki arti sehingga sebagian orang sulit memilih nama kucing peliharaan yang tepat. 

Baca juga: Hati-hati, Kucing Bisa Tertular Cacing dari Anjing

Kebanyakan pemilik kucing cenderung memilih nama untuk sahabat bulu mereka berdasarkan estetika atau yang enak didengar telinga mereka. 

Dilansir dari Mental Floss, Rabu (12/10/2022), ketika menamai kucing peliharaannya, pemilik tidak mempertimbangkan jangkauan pendengaran sahabat bulu. 

Menurut Uri Burstyn, dokter hewan yang berbasis di Vancouver, Kanada, memberikan nama kucing peliharaan perlu mempertimbangkan pendengaran mereka agar sahabat bulu  memperhatikan Anda saat berbicara dengannya.  

Baca juga: 8 Ras Kucing Muka Datar, Persia hingga Selkirk Rex

Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan ketika mencari cara merawat anak kucing baru lahir
 adalah memastikan hewan mungil ini mendapatkan tempat yang hangat.PEXELS/OMAR RAMADAN Hal penting lainnya yang perlu diperhatikan ketika mencari cara merawat anak kucing baru lahir adalah memastikan hewan mungil ini mendapatkan tempat yang hangat.
Telinga kucing sangat selaras dengan suara bernada tinggi karena sebagian besar mangsanya berkomunikasi pada frekuensi tinggi seperti tikus mencicit dan burung berkicau.

Kucing tidak pandai mendengar suara frekuensi rendah. Ini pula yang membuat kucing  cenderung merespons nama panggilan bernada tinggi dan bersuara bayi daripada nama lengkapnya.

Karena itu, beri nama untuk kucing peliharaan yang diakhiri dengan frekuensi tinggi karena itulah jenis suara paling baik didengar serta diperhatikan sahabat bulu.  

Baca juga: Hati-hati, Obesitas pada Anjing dan Kucing Sebabkan Osteoarthritis

Untuk ucapan manusia, hal itu pada dasarnya berarti harus diakhiri dengan suara "eeeee" daripada konsonan.

Misalnya, grumpy adalah nama yang buruk untuk kucing. Selain itu, Uri mengatakan nama-nama kucing yang tersedia dalam video YouTube miliknya yang menggemaskan seperti Felix dan Garfield bukan nama yang bagus untuk kucing.

Untungnya, ada banyak nama panggilan untuk kucing dalam bahasa Inggris yang cenderung berakhiran ie atau y, yang bisa menjadi pilihan. 

Baca juga: Memelihara Anjing dan Kucing Dapat Kurangi Stres Dalam 10 Menit 

Sebagai contoh, Fluffy adalah pilihan nama yang tepat untuk kucing peliharaan. Selain itu,  nama "kitty kitty" bekerja cukup baik untuk membuat kucing peliharaan memperhatikan atau mendekati Anda. Ini adalah suara melengking.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

6 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Meja Dapur

Housing
Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Simak, 6 Tips agar Kulkas Hemat Listrik

Home Appliances
Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Bisa, Begini Cara Membersihkan Noda Minyak di Celana Jeans

Do it your self
6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

6 Ide Kandang Ayam di Halaman Belakang Rumah

Pets & Garden
5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

5 Cara Menjaga Kebersihan Kolam Renang

Do it your self
3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

3 Cara Membuat Perangkap Nyamuk yang Aman dan Efektif

Do it your self
3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

3 Cara Membersihkan Spons Dapur agar Bebas Kuman dan Bau

Do it your self
Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Tips Menyimpan Beras agar Tidak Berkutu

Do it your self
6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

6 Ide Warna Cottagecore, Bikin Rumah Lebih Estetik

Decor
5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

5 Ide Pencahayaan yang Membuat Rumah Terlihat Elegan

Decor
5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

5 Cara Menghilangkan Goresan pada Permukaan Kaca

Do it your self
7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Kamar Tidur, Ini Alasannya

Housing
Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Cara Mengasah Pisau dengan Batu Asah agar Kembali Tajam

Do it your self
5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

5 Area dan Benda di Kamar Mandi yang Sering Lupa Dibersihkan

Housing
Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Cara Membersihkan Air Fryer dari Noda Minyak dan Sisa Makanan

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com