Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Pukul Mundur Pasukan Rusia 3-8 Km di Tepi Sungai Dnipro

Kompas.com - 20/11/2023, 12:05 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

DNIPRO, KOMPAS.com - Tentara Ukraina pada Minggu (19/11/2023) memukul mundur pasukan Rusia sejauh tiga sampai delapan kilometer di tepi Sungai Dnipro.

Pasukan Ukraina dan Rusia bercokol di sisi berlawanan sungai tersebut selama lebih dari setahun, yang terletak di wilayah Kherson.

Rusia sempat menarik pasukannya dari tepi barat Sungai Dnipro pada November 2022.

Baca juga: Korps Marinir Ukraina Klaim Operasi Sukses di Tepi Kiri Sungai Dnipro

Ukraina melakukan berbagai upaya untuk menyeberang dan mempertahankan posisi di sisi yang dikuasai Rusia. Ukraina kemudian melaporkan terobosan yang berhasil pekan lalu.

“Angka awal bervariasi dari tiga hingga delapan kilometer, tergantung pada spesifikasi, geografi dan lanskap tepi kiri sungai,” kata juru bicara militer Natalia Gumenyuk kepada televisi Ukraina, dikutip dari kantor berita AFP.

Namun, dia tidak merinci berapa banyak pasukan atau peralatan yang dimiliki Ukraina di sisi timur Dnipro.

“Masih banyak pekerjaan yang harus kami selesaikan,” ujar Gumenyuk.

Baca juga:

Pertempuran ini terjadi setelah serangan balasan Ukraina gagal dan hanya segelintir desa kecil yang direbut kembali.

Jembatan di tepi timur Sungai Dnipro dapat memungkinkan serangan lebih dalam di selatan, tetapi perlu pengerahan lebih banyak pasukan dan kendaraan lapis baja di rawa.

Memukul mundur Rusia dari tepi Sungai Dnipro juga akan melindungi kota-kota dan desa-desa di Ukraina dari serangan tiada henti Rusia.

Baca juga: Ukraina Terkini: Rusia Serang Dnipro dengan 16 Rudal dan 20 Drone

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com