Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Rebut Kembali 37 Km Persegi Wilayah dari Pasukan Rusia

Kompas.com - 04/07/2023, 18:02 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

KYIV, KOMPAS.com - Ukraina pada Senin (3/7/2023) mengatakan, pasukannya telah merebut kembali wilayah seluas 37 kilometer persegi dari pasukan Rusia pekan lalu.

Kyiv sedang melakukan serangan balasan sesuai yang dijanjikan beberapa minggu lalu, setelah mengumpulkan persediaan senjata dan amunisi Barat.

"Selama seminggu terakhir... area yang dibebaskan (di timur) bertambah sembilan kilometer persegi," kata Wakil Menteri Pertahanan Ganna Malyar, dikutip dari kantor berita AFP.

Baca juga: Tentara Rusia yang Hancurkan Tank Leopard Jerman di Ukraina Diganjar Bonus Rp 180 Juta

Ia menambahkan bahwa pasukan Ukraina juga merebut 28 kilometer persegi lagi di selatan.

Pasukan Ukraina terus melawan pertahanan Rusia yang kuat di sepanjang garis depan selatan dan timur.

Malyar mengatakan, pasukan Ukraina melakukan pertempuran sengit dengan Rusia di sekitar Kota Bakhmut, Ukraina timur.

Baca juga:

Sementara itu di selatan, pasukan Ukraina mengeklaim keberhasilan di garis depan menuju sektor Melitopol dan Berdyansk.

Namun, dalam wawancara pada Jumat (30/6/2023), panglima militer Ukraina Valery Zaluzhny mengungkapkan rasa frustrasi atas lambatnya pengiriman persenjataan yang dijanjikan oleh Barat.

Baca juga: Kapal Perang Rusia Dilaporkan Lintasi Lepas Pantai Taiwan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com