Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biaya Kuliah Farmasi Undip, Unsoed dan UNS, Ada UKT dan Uang Pangkal

Kompas.com - 27/02/2024, 10:57 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

KOMPAS.com - Jurusan Farmasi bisa menjadi salah satu pilihan calon mahasiwa untuk melanjutkan pendidikan.

Prospek kerja lulusan Jurusan Farmasi sangat bagus. Pasalnya, di masa yang akan datang, lulusan Jurusan Farmasi akan tetap dibutuhkan di dunia kesehatan.

Jika kamu ingin mendaftar Jurusan Farmasi, ada baiknya mencari informasi soal biaya kuliah Jurusan Farmasi di beberapa perguruan tinggi negeri yang ada di Jawa Tengah.

Seperti Universitas Diponegoro (Undip), Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) hingga Universitas Sebelas Maret (UNS).

Baca juga: Cek Biaya UKT dan Uang Pangkal Kuliah Kedokteran USU, UNP, dan Unand

Dilansir dari masing-masing laman universitas, Selasa (27/2/2024) berikut biaya kuliah Jurusan Farmasi baik Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayarkan tiap semester hingga uang pangkal yang perlu dibayar calon mahasiswa yang lolos lewat jalur mandiri di tiga PTN tersebut.

1. Biaya kuliah Jurusan Farmasi di Undip

Calon mahasiswa yang berencana memilih Jurusan Farmasi di Undip, perlu membayar UKT per semester dan Sumbangan Pengembangan Studi (SPI) atau uang pangkal satu kali selama masa studi.

Berikut UKT Jurusan Farmasi di Undip mengacu pada biaya kuliah tahun sebelumnya:

  • UKT kelompok I: Rp 500.000
  • UKT kelompok II: Rp 1 juta
  • UKT kelompok III: Rp 4 juta
  • UKT kelompok IV: Rp 6 juta
  • UKT kelompok V: Rp 8 juta
  • UKT kelompok VI: Rp 10 juta
  • UKT kelompok VII: Rp 11 juta
  • UKT kelompok VIII: Rp 12,5 juta

Sedangkan besaran uang pangkal atau SPI Jurusan Farmasi Undip adalah sebagai berikut:

  • SPI golongan 1: Rp 40 juta
  • SPI golongan 2: Rp 50 juta


Baca juga: Biaya Kuliah Telkom University 2024 untuk 25 Jurusan S1

2. Biaya kuliah Jurusan Farmasi di Unsoed

Calon mahasiswa yang lolos di Jurusan Farmasi Unsoed wajib membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Biaya Kuliah Tunggal per semester. Berikut rinciannya:

1. Biaya Kuliah Tunggal: Rp 23.249.000

2. Uang Kuliah Tunggal (UKT) Jurusan Farmasi Unsoed:

  • UKT kelompok I: Rp 500.000
  • UKT kelompok II: Rp 1 juta
  • UKT kelompok III: Rp 3,5 juta
  • UKT kelompok IV: Rp 4,5 juta
  • UKT kelompok V: Rp 5,5 juta
  • UKT kelompok VI: Rp 6,5 juta
  • UKT kelompok VII: Rp 7,5 juta

Selain UKT, calon mahasiswa yang lolos Jurusan Farmasi Unsoed lewat jalur mandiri juga perlu membayar Iuran Pengembangan Institusi (IPI) yang dibagi dalam empat level, yakni:

  • IPI level I: Rp 40 juta
  • IPI level II: Rp 75 juta
  • IPI level III: Rp 100 juta
  • IPI level IV: Rp 150 juta

3. Biaya kuliah Jurusan Farmasi di UNS

Calon mahasiswa yang lolos di Jurusan Farmasi UNS jalur SNBP 2024 (Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi) dan SNBT 2024 (Seleksi Nasional Berdasarkan Tes) perlu membayar UKT tiap semester.

UKT di UNS dibagi menjadi 8 kelompok. Mengacu pada biaya kuliah tahun 2023, berikut biaya UKT UNS untuk Jurusan Farmasi:

  • UKT kelompok I: Rp 475.500
  • UKT kelompok II: Rp 975.500
  • UKT kelonpok III: Rp 4.125.000
  • UKT kelompok IV: Rp 5.925.500
  • UKT kelompol V: Rp 6.475.500
  • UKT kelompok VI: Rp 7.125.500
  • UKT kelompok VII: Rp 7.840.500
  • UKT kelompok VIII: Rp 12.615.500

Sedangkan uang pangkal atau Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) Jurusan Farmasi di Undip dibagi dalam empat kelompk. Uang pangkal ini wajib dibayarkan sekali oleh calon mahasiswa di awal perkuliahan.

  • SPI kelompok I: Rp 15 juta
  • SPI kelompok II: Rp 20 juta
  • SPI kelompok III: Rp 30 juta
  • SPI kelompok IV: > Rp 30 juta

Baca juga: Intip Biaya Kuliah Politeknik Negeri Media Kreatif 2024

Demikian informasi mengenai biaya kuliah Jurusan Farmasi di Undip, Unsoed dan UNS yang perlu diketahui calon mahasiswa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com