Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Beasiswa S1-S2 ke Oxford, Tawarkan Kuliah Gratis dan Tunjangan

Kompas.com - 01/12/2023, 12:07 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Perguruan tinggi tertua di Inggris, yakni University of Oxford tengah membuka peluang beasiswa bagi pelajar Indonesia, termasuk Indonesia.

University of Oxford sendiri sudah berdiri sejak tahun 1096 dan rutin membuka beasiswa fully pihak luar kampus.

Baca juga: Kisah Meidy, Lulus Cumlaude Undip, Raih 4 Beasiswa Dalam Negeri

Apa saja beasiswa untuk ke Oxford? Cek informasinya di bawah ini.

Beasiswa University of Oxford

University of Oxford sebenarnya telah menyediakan banyak beasiswa untuk mahasiswa internasional. Sebagai pelajar Indonesia, beberapa beasiswa yang bisa kamu coba antara lain:

1. Reach Oxford Scholarship

Beasiswa Reach Oxford University diadakan setiap tahun untuk kamu yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang sarjana (S1). Syarat untuk mendapatkan beasiswa ini adalah siswa internasional dan baru akan menjadi mahasiswa serta pertama kali mengambil jenjang sarjana.

Benefit beasiswa:

Beasiswa ini menawarkan biaya pendidikan penuh antara 3-4 tahun, tergantung pada lamanya program studi yang diambil. Lalu ada Biaya kursus, hibah untuk biaya hidup dan satu tiket pesawat pulang pergi per tahun.

Link informasi beasiswa Reach Oxford Scholarship

https://www.ox.ac.uk/admissions/undergraduate/fees-and-funding/oxford-support/reach-oxford-scholarship/

Baca juga: 8 Beasiswa S2-S3 Luar Negeri, Uang Saku di Atas Rp 15 Juta Per Bulan

2. Simin and June Li Undergraduate Scholarship

Beasiswa ini menyediakan dana bagi mahasiswa internasional yang memiliki prestasi akademik luar biasa yang ingin melanjutkan studi tingkat sarjana (S1).

Beasiswa ini diberikan untuk pelajar yang kesulitan untuk melanjutkan studi perguruan tinggi karena keadaan keuangan.

Benefit beasiswa:

Beasiswa ini memberikan biaya kuliah full selama studi dan bantuan untuk biaya hidup.

Link informasi beasiswa Simin and June Li Undergraduate Scholarship: https://www.ox.ac.uk/

Baca juga: Cerita Nurul, Lolos Beasiswa LPDP Luar Negeri Setelah Gagal 13 Kali

3. Oxford Centre for Islamic Studies (OCIS) Undergraduate Scholarship

Beasiswa ini ditawarkan bagi mahasiswa yang tertarik kajian tentang Islam di University of Oxford.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com