Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masuk SMA Taruna Nusantara Harus Punya Badan Tinggi? Ini Penjelasannya

Kompas.com - 30/11/2023, 19:43 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Banyak sekolah kedinasan ataupun sekolah taruna yang menetapkan batas tinggi dari calon siswa (casis) yang ingin masuk ke sekolah tersebut.

Namun, syarat itu tidak berlaku di SMA Taruna Nusantara yang sekolahnya berada di Magelang, Jawa Tengah.

Baca juga: Syarat Masuk SMA Taruna Nusantara, Cek Biaya Sekolahnya

Menurut laman resmi SMA Taruna Nusantara, Kamis (30/11/2023), SMA Taruna Nusantara tidak mematok ukuran berapa tinggi badan minimal atau berat badan maksimal calon siswa.

Hanya saja, calon siswa baru di SMA Taruna Nusantara harus memiliki tinggi badan dan berat badan yang proporsional.

Sebab, pada saat calon siswa mendaftar, akan ada tim dokter SMA Taruna Nusantara yang memutuskan tinggi badan dan berat badan calon siswa baru proporsional atau tidak saat tahapan Seleksi Kesehatan.

Cara mengukur tinggi dan berat badan ideal ini juga bisa dilihat di laman SMA Taruna Nusantara.

Selain itu, kamu tentu harus memenuhi berbagai syarat lainnya untuk mendaftar di SMA Taruna Nusantara.

Meski tidak ada penentuan batas tinggi dan berat badan, SMA Taruna Nusantara memiliki syarat akademis yang harus dipenuhi calon siswa.

Baca juga: Biaya Sekolah di SMA Taruna Nusantara Jalur Beasiswa, Apakah Gratis?

Adapun syarat akademis itu merujuk pada ketentuan pendaftaran tahun ajaran 2023/2024, yakni:

1. Nilai rapor (pengetahuan) semester 1-5 untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA. Nilai rata-rata per mata pelajaran minimal 85 dan nilai per semester minimal 80.

2. Memiliki prestasi (akademik, olahraga, organisasi, seni budaya) minimal tingkat kota/kabupaten atau Ketua OSIS. Nilai rata-rata minimal 80 dan nilai minimal 75.

3. Konversi nilai untuk siswa sekolah internasional disahkan oleh Dinas Pendidikan setempat/Kemendikbud Ristek.

Baca juga: Cek Uang Pangkal Masuk SMA Taruna Nusantara Jalur Kontribusi Khusus

4. Memiliki hasil tes IQ minimal 110. Hal ini menjadi persyaratan tidak wajib. Namun, dapat menjadi nilai tambah. Hasil IQ dikeluarkan oleh anggota Himpunan Psikologi (Himpsi) yang berlaku maksimal 6 bulan sebelum mendaftar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com