Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Persiapan Belajar IELTS untuk Pekerja

Kompas.com - 28/04/2023, 16:24 WIB
Valencia Putri,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi pekerja yang ingin melanjutkan kuliah di luar negeri, tidak perlu takut karena merasa tertinggal dengan yang lainnya.

Saat ini, sudah banyak kursus yang bisa diikuti oleh pekerja untuk terus mengasah kemampuan.

Salah satu persyaratan yang harus dipenuhi adalah kemampuan bahasa Inggris yang memadai.

Baca juga: Mahasiswa Baru Wajib Tahu 10 Tips Kuliah Ini

Oleh karena itu, untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggrisnya, banyak pekerja yang memilih untuk mengambil kursus IELTS.

Selama belajar IELTS, kamu bisa mengasah kemampuan berbahasa Inggris.

Selain itu, kamu juga bisa mencapai skor yang dibutuhkan untuk mendapatkan beasiswa yang diinginkan.

Bagi pekerja yang ingin melanjutkan kuliah di luar negeri, belajar IELTS bisa menjadi langkah awal yang baik untuk memenuhi persyaratan bahasa Inggris yang dibutuhkan.

Selain itu, pekerja juga perlu mempersiapkan diri dengan matang dan menyeimbangkan antara pekerjaan dan studi agar bisa sukses dalam meraih cita-cita mereka.

Melansir melalui Kobi Education, berikut empat tips persiapan belajar IELTS untuk pekerja.

4 tips persiapan belajar IELTS untuk pekerja

1. Identifikasi waktu dan buat jadwal

Mengidentifikasi waktu dan kegiatan adalah langkah pertama untuk menyiapkan diri.

Tentukan kapan waktu untuk bekerja, me time, dan kegiatan lainnya.

Hal ini untuk mengetahui waktu luang yang kamu miliki untuk bisa dimanfaatkan belajar IELTS.

Baca juga: Tak Hanya Puncak, Ini 5 Tempat Wisata di Bogor yang Bisa Dikunjungi Siswa

Menentukan jadwal bisa dimulai dari menyusun timeline target capaian belajar, susun jadwal jangka pendek dan menengah untuk belajar IELTS di waktu senggang, dan jadwalkan waktu senggang untuk mengikuti kelas persiapan IELTS mulai dari latihan soal hingga simulasi.

Usahakan membuat jadwal untuk meluangkan waktu setiap hari atau setiap minggu untuk belajar.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com