Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BUMN Sucofindo Buka Lowongan Management Trainee Lulusan S1

Kompas.com - 27/09/2021, 17:00 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Superintending Company of Indonesia (Persero) atau biasa disebut Sucofindo merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang dibangun antara Pemerintah Republik Indonesia dengan SGS, Perusahaan inspeksi terbesar di dunia yang berpusat di Jenewa, Swiss.

Kali ini, Sucofindo siap merekrut para pelamar kerja lulusan terbaik dari semua kampus di Indonesia.

Mengutip dari laman resmi sucofindo.co.id/id/karir diinformasikan saat ini Sucofindo membuka kesempatan karir bagi para calon pemimpin muda dengan bergabung melalui "Sucofindo Management Trainee Program 2021". Rekrutmen ini terbuka bagi kandidat dengan kualifikasi pendidikan S1/Sederajat.

Baca juga: Bank BCA Buka 9 Lowongan Kerja untuk Lulusan S1-S2

Bagi kamu yang berminat dengan lowongan ini,silakan lakukan pendaftaran melalui ppm-rekrutmen.com/sucofindo. Periode pendaftaran dibuka mulai tanggal 25 September - 1 Oktober 2021. Untuk informasi selengkapnya, simak dibawah ini.

Program Management Trainee Sucofindo 2021

Persyaratan umum:

1. Warga Negara Indonesia.

2. Usia maksimal 25 tahun per 1 Oktober 2021.

3. Belum menikah, dan selama menjalankan 2 (dua) tahun pertama sebagai Management Trainee bersedia untuk menunda pernikahan.

4. Jenjang pendidikan minimal S1/Sederajat.

5. IPK minimal 3.00 (PTN) dan 3.25 (PTS) dengan skala 4.00.

Baca juga: Wings Group Buka 12 Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S1

6. Jurusan Pendidikan : Teknik Pertanian, Teknik Pertambangan, Teknik Perminyakan, Teknik Geologi, Teknik Geodesi, Teknik Perkapalan, Teknik Lingkungan, Teknik Kimia, Teknik Industri, Teknik Metalurgi, Teknik Kelautan, Teknik Sipil, Teknik Informatika, Teknik Mesin, Teknik Fisika, Teknik Elektro, Arsitektur, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).

7. Mampu berbahasa inggris dibuktikan dengan sertifikat TOEFL skor minimal 450 yang masih berlaku sampai dengan Desember 2021.

8. Bersedia menjalani ikatan dinas selama 5 tahun terhitung sejak diterima sebagai PTT Management Trainee.

9. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja PT SUCOFINDO (Persero).

10. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com