Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CEK FAKTA: Prabowo Mengaku Sudah 37 Tahun Mengurusi Pencak Silat

Kompas.com - 04/02/2024, 21:22 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com – Calon presiden (capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto mengeklaim, dirinya telah puluhan tahun mengurusi olahraga khas Indonesia, yakni pencak silat.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam debat kelima Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (4/2/2024).

Baca juga: CEK FAKTA: Prabowo Sebut Stroke dan Jantung Penyebab Kematian Utama di Indonesia

Pencak silat beladiri warisan nenek moyang kita, saya sendiri sudah 37 tahun mengurusi pencak silat,” ujar dia.

Bagaimana faktanya?

Dikutip dari Kompas.id, Prabowo Subianto mulai aktif memimpin Pengurus Besar (PB) Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) sejak medio 2000-an.

Ia terpilih sebagai Ketua Umum PB IPSI pada 2004 lalu.

Saat itu, ia dilantik langsung oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Agum Gumelar.

Semenjak dilantik, Prabowo diketahui tak pernah lengser dari posisinya sampai saat ini.

Terakhir, Prabowo dilantik sebagai Ketua Umum PB IPSI periode 2021-2025.

Selain menjabat sebagai Ketua Umum PB IPSI, Prabowo turut menjabat sebagai Presiden Persekutuan Pencak Silat Antarbangsa (Persilat) lebih dari satu dekade lalu.

Dikutip dari Kompas.com, Prabowo pertama kali menjabat sebagai Presiden Persilat pada 2010 lalu.

Baca juga: CEK FAKTA: Ganjar Sebut Anggaran Kesehatan 5-10 Persen Bisa Perbaiki Layanan

Prabowo terpilih menjadi Presiden Persilat seusai rapat khusus dengan negara-negara pendiri Persilat, yakni Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, dan Indonesia, yang berlangsung pada Kamis (16/12/2010) di Jakarta.

Adapun, jabatan Presiden Persilat juga terus diemban Prabowo hingga kini.

Terakhir, ia dilantik sebagai Presiden Persilat pada 2022 lalu. Ia bakal memimpin Persilat hingga empat tahun mendatang.

Hingga kini, belum diketahui kapan Prabowo tergabung sebagai pengurus PB IPSI. Selain itu, belum ditemukan informasi kapan keterlibatan Prabowo dalam dunia pencak silat di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Fakta Vaksin AstraZeneca: Efektivitas, Keamanan, dan Penggunaan di Indonesia

Data dan Fakta
Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Pemberantasan Wabah Cacar, dari Teknik Kuno hingga Penemuan Vaksin

Sejarah dan Fakta
Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi 'Online'

Berbagai Manipulasi Video Figur Publik Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Peristiwa Cimanggis 1998, Upaya Reformasi dan Menumbangkan Orde Baru

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

[HOAKS] Prabowo Akan Menikahi Sofiatun Gudono pada 20 Mei

Hoaks atau Fakta
Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Kebencian terhadap Perang Nuklir yang Melahirkan Godzilla

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

[HOAKS] Cristiano Ronaldo Kritik Penampilan Marselino Ferdinan

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

[HOAKS] Pelatih Timnas Guinea Kaba Diawara Sebut Indonesia Negara Miskin

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Saldi Isra Mundur dari Hakim MK, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Misteri Penemuan Mayat di Kepulauan Seribu pada 1998...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

[HOAKS] Lionel Messi Kritik Marselino Ferdinan karena Bermain Egois

Hoaks atau Fakta
Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut 'Symphony No. 9'

Beethoven Diyakini Tak Sepenuhnya Tuli Saat Debut "Symphony No. 9"

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Guinea Mundur dari Babak Play-off Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com