Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Indonesia Janjikan Kiamat untuk Australia akibat Sengketa Pulau Pasir

Kompas.com - 24/11/2022, 15:15 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video yang beredar di Facebook membahas secara keliru polemik kepemilikan Kepulauan Pasir yang ada di selatan Pulau Rote, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Klaim yang disertakan bahwa Indonesia mengancam akan menghadirkan kiamat untuk Australia jika terus nekat merebut Kepulauan Pasir dari pangkuan Ibu Pertiwi.

Namun, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut hoaks.

Narasi yang beredar

Video yang telah dilihat 286.000 kali itu diawali dengan tayangan Senator Australia Pauline Hanson, yang sedang menyampaikan pernyataan.

Dari subtitle yang disertakan, dia membahas perebutan Kepulauan Pasir di NTT. Hanson menyatakan akan melaporkan sengketa itu ke ranah hukum.

Terdapat pula beberapa potongan video Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, yang salah satunya saat dia mengatakan: "Kekayaan kita dicuri, kita perlu memilih pemerintah yang akan menghentikan perampokan ini."

Narasi suara dalam video itu membubuhi klaim bahwa terjadi saling ancam antara Indonesia dengan Australia yang disokong Amerika Serikat (AS).

Disebutkan kedua belah pihak saling berebut Pulau Pasir dan bersiap berperang. Dikatakan Menteri Pertahanan Australia Anthony Albanese akan menerjunkan tentara Australia dan AS.

Dalam video terdapat tulisan sebagai berikut:

Indonesia janjikan kiamat ke Australia jika nekat rebut Pulau Pasir

Tonton sampai akhir agar tidak salah faham....!!!

Hoaks Indonesia janjikan kiamat pada Australia bila nekat merebut Pulau PasirKOMPAS.COM/AHMAD SU'UDI Hoaks Indonesia janjikan kiamat pada Australia bila nekat merebut Pulau Pasir

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menggunakan metode reverse image search untuk menemukan informasi lengkap tentang pernyataan Hanson.

Ditemukan foto identik dalam berita Kompas.com yang menyatakan bahwa saat itu Hanson sedang membahas kekurangan Pulau Bali, yang menurut dia tidak bersih dan terdapat kotoran sapi di jalan.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Uno membantah tudingan Hanson tersebut. Menurut dia, Indonesia telah memiliki protokol kesehatan berbasis Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability (CHSE).

Ungkapan Prabowo dalam video yang beredar juga identik dengan yang diberitakan Asumsi, saat pria itu berkampanye sebagai calon presiden, di Yogyakarta pada Senin 8 April 2019.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks soal Konflik Israel-Palestina, dari Kehadiran Rusia sampai Video Rekayasa

Hoaks atau Fakta
Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Fakta Seputar Kecelakaan Helikopter yang Tewaskan Presiden Iran

Data dan Fakta
[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

[HOAKS] 25 Orang Tewas Saat Pesta Pernikahan di China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

[HOAKS] Bantuan Dana Rp 250 Juta Mengatasnamakan Kerajaan Arab Saudi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

[HOAKS] Kenaikan Tarif Listrik mulai 1 Mei 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Manipulasi Foto Seorang Anak Korban Gempuran Israel di Rafah

[KLARIFIKASI] Manipulasi Foto Seorang Anak Korban Gempuran Israel di Rafah

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo-Gibran Gagal Dilantik | Kehadiran Rusia di Gaza

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Prabowo-Gibran Gagal Dilantik | Kehadiran Rusia di Gaza

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Cara Optimalkan Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

INFOGRAFIK: Cara Optimalkan Google untuk Mencari Artikel Cek Fakta

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pernyataan Mengejutkan Pelatih Portugal Jelang Laga Lawan Indonesia

[HOAKS] Pernyataan Mengejutkan Pelatih Portugal Jelang Laga Lawan Indonesia

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Tentara IDF Menyelamatkan Bayi di Gaza

INFOGRAFIK: Manipulasi Foto Tentara IDF Menyelamatkan Bayi di Gaza

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Gaji Ke-13 PNS Akan Dihentikan

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Gaji Ke-13 PNS Akan Dihentikan

Hoaks atau Fakta
Menilik Pelarangan TikTok di Sejumlah Negara, dari Asia sampai Eropa

Menilik Pelarangan TikTok di Sejumlah Negara, dari Asia sampai Eropa

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Benarkah Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak?

INFOGRAFIK: Benarkah Pinocchio Dibuat dari Kulit dan Rambut Budak?

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi dan Harvey Moeis Divonis Hukuman Mati

[HOAKS] Sandra Dewi dan Harvey Moeis Divonis Hukuman Mati

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Harimau Mati Tertabrak Kendaraan di Tol Pekanbaru-Dumai

[HOAKS] Harimau Mati Tertabrak Kendaraan di Tol Pekanbaru-Dumai

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com