Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Kuntoro Mangkusubroto, Eks Menteri Pertambangan dan Energi yang Meninggal Dunia Hari Ini

Kompas.com - 17/12/2023, 13:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan Menteri Pertambangan dan Energi Kuntoro Mangkusubroto meninggal dunia pada Minggu (17/12/2023) dini hari.

Hal tersebut dikonfirmasi oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

"Betul. Innalillahi wainna ilaihi roji'uun. Kami turut berduka cita. Semoga almarhum bapak menteri Kuntoro Mangkusubroto husnul khotimah," ujar Kepala Biro KLIK Kementerian ESDM Agus Cahyono Adi, diberitakan Kompas.com, Minggu.

Kuntoro Mangkusubroto meninggal dunia di usia 76 tahun pada Minggu (17/12/2023) pukul 01.30 WIB dini hari tadi di RSCM Kencana, Jakarta.

Kuntoro Mangkusubroto merupakan Menteri Pertambangan dan Energi yang menjabat di era Presiden Soeharto.

Jenazahnya akan disemayamkan di rumah duka Jalan Kesemek S-2 Komplek Kalibata Indah, Rawajati, Jakarta Selatan.

Berikut profil dan sepak terjang untuk mengenang Kuntoro Mangkusubroto.

Baca juga: Meninggal Dunia, Berikut Profil dan Perjalanan Karier Mantan Kepala BNPB Doni Monardo


Profil Kuntoro Mangkusubroto

Kuntoro Mangkusubroto lahir pada 14 Maret 1947 di Purwokerto, Jawa Tengah.

Dikutip dari situs Kepustakaan Presiden di Perpusnas, Kuntoro lahir dari ayah seorang pengacara dan ibu yang menjadi dosen bahasa Inggris di Universitas Sudirman, Purwokerto.

Menghabiskan masa kecil di kota kelahirannya, dia lalu melanjutkan studi sarjana di jurusan Teknik Industri Institut Teknologi Bandung (ITB) hingga lulus pada 1972.

Setelah lulus kuliah, Kuntoro sempat diangkat menjadi dosen di almamaternya.

Tak lama, dia meneruskan pendidikan di bidang industrial engineering Stanford University pada 1976.

Setahun kemudian, dia lanjut mendalami bidang civil engineering di universitas yang sama.

Kuntoro meraih gelar doktor Ilmu Teknik bidang Ilmu Keputusan di ITB pada 1982.

Baca juga: Profil Kiki Fatmala, Artis yang Meninggal Dunia akibat Komplikasi Kanker

Sepak terjang Kuntoro Mangkusubroto

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berjalan bersama Ketua Komite Nasional Agenda Pembangunan Pasca 2015 Kuntoro Mangkusubroto pada Pembukaan Konsultasi Nasional Agenda Pembangunan Pasca2015 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/2/2013). KOMPAS/RIZA FATHONI Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berjalan bersama Ketua Komite Nasional Agenda Pembangunan Pasca 2015 Kuntoro Mangkusubroto pada Pembukaan Konsultasi Nasional Agenda Pembangunan Pasca2015 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20/2/2013).
Tahun 1983, Kuntoro mulai bekerja di kantor Sekretaris Negara sebagai staf ahli untuk Menteri Muda Urusan Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri (UP3DN), Ginandjar Kartasasmita.

Halaman:

Terkini Lainnya

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

23 Kata Tertua di Dunia yang Sudah Berusia 15.000 Tahun, Beberapa Masih Digunakan hingga Kini

Tren
5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

5 Destinasi Wisata Dunia Khusus Pria, Wanita Dilarang Masuk

Tren
5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

5 Teleskop Terbesar di Dunia, Ada yang Diameternya Mencapai 500 Meter

Tren
11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

11 Tanda Seseorang Mengalami Demensia, Salah Satunya Melupakan Nama Teman Dekat

Tren
Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: 'Track Record' Baik

Ramai soal Menantu Anwar Usman Ditunjuk Jadi Direktur Pemasaran dan Operasi PT Patra Logistik, Pertamina: "Track Record" Baik

Tren
Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Pertama Kali di Dunia, Hiu Macan Muntahkan Ekidna, Mamalia Berduri Mirip Landak

Tren
Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Ramai soal Besaran Iuran BPJS Kesehatan Akan Disesuaikan dengan Gaji per Juli, Ini Faktanya

Tren
Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Peneliti: Virus Covid-19 Dapat Bertahan dalam Sperma Selama Berbulan-bulan sejak Terinfeksi

Tren
Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Benarkah Air Tebu Akan Basi 15 Menit Setelah Diperas? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Apakah BPJS Kesehatan Menanggung Biaya Pengobatan dan Cabut Gigi Bungsu?

Tren
Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Apa Itu Pupuk Kompos? Berikut Manfaatnya bagi Tanah dan Tanaman

Tren
Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Usai Menyesal, Menteri Basuki Klarifikasi Tapera Ditunda dan Bakal Lapor Jokowi

Tren
Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Nasib Mahasiswa UM Palembang Pelaku Plagiat Skripsi, Gagal Wisuda dan Diskors

Tren
Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Air Terjun di China Tuai Protes karena Mengalir dari Pipa Buatan Manusia

Tren
Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Suntik KB pada Kucing Disebut Bisa Picu Kanker, Benarkah?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com