Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Cara Mengusir Serangga Saat Datangnya Musim Hujan

Kompas.com - 03/11/2023, 09:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

6. Tanaman pengusir serangga

Cara lain untuk mengusir serangga di rumah selama musim hujan adalah dengan menanam tanaman pengusir serangga.

Salah satunya, tanaman tulsi yang merupakan pestisida alami bagi nyamuk. Tanaman ini mencegah serangga masuk rumah sekaligus membunuh jentik-jentik nyamuk.

Baca juga: 13 Tanaman Hias Ampuh Usir Serangga, Cocok Ditanam di Halaman Rumah

7. Jaga mebel kayu tetap kering

Kayu adalah makanan kesukaan rayap, terutama kayu yang lembab akibat air hujan. Karena itu, pastikan mebel dari bahan kayu dalam kondisi kering.

Oleskan termisida dan cairan kimia lain untuk mengusir rayap dari perabotan kayu.

8. Menjaga kebersihan

Dilansir dari Slurrp (4/7/2023), cara lain untuk mengusir serangga selama musim hujan adalah dengan memastikan rumah dalam keadaan bersih dari remah-remah makanan.

Pastikan dapur tetap bersih dan bebas dari sisa makanan. Bersihkan dapur, meja makan, dan permukaan rumah lainnya dari tumpahan makanan yang dapat menarik lalat dan serangga.

9. Tutup wadah makanan

Selanjutnya, untuk mencegah serangga mengerubungi makanan di rumah, pastikan wadah makanan selalu dalam keadaan tertutup.

Pastikan selalu menyimpan makanan dalam wadah kedap udara untuk mencegah serangga mengaksesnya. Hal ini berlaku pada makanan biji-bijian, sereal, buah-buahan, dan sayuran.

Baca juga: 6 Warna Ini Bisa Usir Nyamuk dan Serangga Lainnya, Gunakan untuk Cat Rumah

10. Buang sampah di tempat tertutup

Langkah lain untuk mengusir dan menghindari serangan serangga di musim hujan yaitu dengan memastikan sampah dibuang di tempat sampah tertutup rapat.

Sisa makanan di tempat sampah yang kotor dan terbuka akan mengundang lalat. Karena itu, pertimbangkan untuk memakai tempat sampah tertutup.

11. Bersihkan saluran air dan pipa

Saluran air yang tersumbat atau kotor dapat menarik lalat masuk ke rumah di musim hujan. Cara untuk mengusirnya yaitu dengan membersihkan saluran air dan pipa di dapur dan kamar mandi.

Gunakan bahan pembersih alami atau pembersih saluran air khusus untuk mencegah penumpukan bahan organik yang menarik serangga.

12. Gunakan penolak alami

Untuk menghindari penggunaan bahan kimia, gunakan bahan-bahan alami pengusir serangga

Beberapa bahan alami yang bisa menjadi pengusir serangga antara lain kemangi, mint, dan serai, lavender, atau kayu putih.

Baca juga: 10 Aroma yang Disukai dan Menarik Serangga Masuk Rumah

13. Bersihkan peralatan dapur secara teratur

Selanjutnya, usir serangga yang berkeliaran di rumah selama musim hujan dengan cara membersihkan peralatan dapur secara teratur.

Pastikan alat masak, pemanggang roti, oven, microwave, dan blender dalam keadaan bersih dari sisa makanan. Jika tidak, serangga akan tertarik dengan remah-remah atau tumpahan makanan.

14. Bersihkan lantai dengan disinfektan

Selama musim hujan, serangga seperti kecoa kemungkinan besar ditemukan di tempat yang basah atau lembab seperti wastafel, kamar mandi, toilet, dan sebagainya. 

Dikutip dari Bold Sky (2/7/2023), serangga ini membawa kuman yang berpindah ke makanan. Karena itu, pastikan untuk membersihkan lantai dengan disinfektan dan menjaga lantai tetap kering agar tidak muncul serangga.

15. Panggil pengendalian hama profesional

Jika langkah-langkah di atas tidak berefek pasa gangguan serangga di rumah saat musim hujan, pertimbangkan memanggil tenaga pengusir hama profesional.

Tenaga profesional bisa membantu mengatasi serangan serangga bahkan menemukan sarangnya yang tersembunyi di dalam rumah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Kapan Waktu yang Tepat Calon Karyawan Bertanya soal Gaji?

Tren
Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 70? Berikut Jadwal, Cara Daftar, Syaratnya

Tren
Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Menko PMK Sebut Judi Online Bahaya, tapi Korbannya Akan Diberi Bansos

Tren
KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

KA Blambangan Ekspres dan Banyubiru Kini Gunakan Kereta Ekonomi New Generation, Cek Tarifnya

Tren
Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Jemaah Haji Indonesia Berangkat ke Arafah untuk Wukuf, Ini Alur Perjalanannya

Tren
Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Cara Mengubah Kalimat dengan Format Huruf Besar Menjadi Huruf Kecil di Google Docs

Tren
Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Lolos SNBT 2024, Ini UKT Kedokteran UGM, Unair, Unpad, Undip, dan UNS

Tren
Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Cara Daftar KIP Kuliah Jalur Mandiri PTN 2024, Klik kip-kuliah.kemdikbud.go.id

Tren
Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Cara Cek Lokasi Faskes dan Kantor BPJS Kesehatan Terdekat secara Online

Tren
Ramai soal Video WNA Sebut IKN 'Ibukota Koruptor Nepotisme', Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Ramai soal Video WNA Sebut IKN "Ibukota Koruptor Nepotisme", Jubir OIKN: Bukan di Wilayah IKN

Tren
Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Pos Indonesia Investasi Robot untuk Efisiensi Gaji, Ekonom: Perlu Analisis Lagi

Tren
Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Jawaban Anies soal Isu Duet dengan Kaesang, Mengaku Ingin Fokus ke Koalisi

Tren
Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Denmark Tarik Peredaran Mi Samyang karena Terlalu Pedas, Bagaimana dengan Indonesia?

Tren
Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Lolos SNBT 2024, Apakah Boleh Tidak Diambil? Ini Penjelasannya

Tren
Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Daftar PTN yang Menerima KIP Kuliah Jalur Mandiri, Biaya Studi Bisa Gratis

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com