Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara yang Dipimpin Dinasti Politik, Paling Banyak di Benua Apa?

Kompas.com - 23/10/2023, 08:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Anaknya, Ian Khama terpilih sebagai wakil presiden Botswana pada 1998 sampai 2008. Dia kemudian menjadi presiden selama 2008–2018.

Selain itu, beberapa negara Afrika yang memiliki dinasti politik adalah keluarga Odingas di Kenya, Debys di Chad, dan Akufo-Addos di Ghana.

Mantan pemimpin Kuba, Fidel Castro.AP Photo Mantan pemimpin Kuba, Fidel Castro.
6. Kuba

Diberitakan Times of India, Fidel Castro dan keluarganya telah memimpin Kuba selama lebih dari 50 tahun.

Fidel menjadi perdana menteri Kuba dari 1959 hingga 1976 lalu menjadi presiden dari 1976 hingga 2008.

Selanjutnya, sang adik Raúl Modesto Castro ganti memimpin Kuba antara 2008-2018 bersama Miguel Díaz-Canel. Miguel menggantikan posisinya sebagai presiden.

Baca juga: Kata Media Asing soal Kaesang Jadi Ketum PSI, Soroti Dinasti Politik

7. Kanada 

Perdana Manteri Justin Trudeau menjabat sejak 2015. Ayahnya, Pierre Trudeau berada di posisi yang sama pada 1968-1979 dan 1980-1984.

Dikutip dari The World (20/10/2015), kakek dari pihak ibunya juga seorang menteri. Nenek moyangnya bahkan seorang pemimpin kolonial Inggris di Singapura.

8. Amerika Serikat

Ada banyak keluarga yang membangun dinasti politik dalam sejarah Amerika Serikat.

John Adams menjadi presiden kedua pada 17-97-1801, sementara anaknya John Quincy Adams menjadi presiden keenam pada 1825-1829.

Benjamin Harrison presiden ke-23, yang adalah cucu William Henry Harrison presiden ke-9 AS.

James Madison presiden ke-4, yang adalah sepupu Zachary Taylor presiden ke-12.

Teddy Roosevelt presiden ke-26 AS dan Franklin Delano Roosevelt presiden ke-32, keduanya adalah sepupu jauh.

9. Filipina
Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. tengah kiri, dan istrinya Madame Louise Araneta Marcos, kiri, berbagi momen ringan Presiden Indonesia Joko Widodo, kanan tengah, dan istrinya Iriana selama pertemuan mereka di Istana Kepresidenan di Bogor, Indonesia, Senin, September , 5, 2022.Achmad Ibrahim Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr. tengah kiri, dan istrinya Madame Louise Araneta Marcos, kiri, berbagi momen ringan Presiden Indonesia Joko Widodo, kanan tengah, dan istrinya Iriana selama pertemuan mereka di Istana Kepresidenan di Bogor, Indonesia, Senin, September , 5, 2022.

Diberitakan Asia Media Centre, masyarakat Filipina memilih empat presiden sejak 2001 yang berasal dari keturunan dinasti politik.

Ferdinand Marcos Jr., yang saat ini jadi presiden adalah anak dari Ferdinand Marcos Sr. yang memerintah negara itu dari 1965 hingga 1986.

Rodrigo Duterte presiden periode 2016-2022 memiliki putri Sara Duterte-Carpio yang sekarang menjadi wakil presiden. Anak laki-lakinya, Sebastian adalah wali kota Davao dan Paolo perwakilan kongres.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com