Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Kecelakaan Exit Tol Bawen: Rem Truk Blong, 3 Orang Tewas

Kompas.com - 23/09/2023, 21:22 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kecelakaan maut terjadi di Exit Tol Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah (Jateng) pada Sabtu (23/9/2023).

Kecelakaan berawal dari truk tronton yang tidak bisa berhenti diduga karena rem blong lalu menabrak beberapa kendaraan di depannya.

Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Satake Bayu Setianto mengatakan, tiga orang tewas dan sembilan orang luka-luka akibat peristiwa tersebut.

"Tiba-tiba rem truk mengalami kendala atau rem blong kemudian menabrakempat kendaraan mobil dan sembilan sepeda motor," ujar Stefanus kepada Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Exit Tol Bawen, Truk Alami Rem Blong, Tabrak Sejumlah Kendaraan

Kronologi kecelakaana Exit Tol Bawen

Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen.KOMPAS.com/Dian Ade Permana Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen.

Terpisah, Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Agus Suryo Nugroho menyampaikan, kecelakaan di Exit Tol Bawen berawal dari sebuah truk tronton tanpa muatan bernopol AD 8911 IA yang melaju dari arah Bawen menuju Salatiga-Solo.

Truk tersebut dikendarai oleh AG (44) asal Klepu, Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.

Namun, truk yang tiba di turunan Exit Tol Bawen itu tidak bisa berhenti diduga karena rem blong.

Pada saat kejadian, lampu lalu lintas di exit tol sedang berwarna merah dan terdapat beberapa motor dan mobil yang sedang berhenti.

Truk yang tidak bisa menghentikan lajunya kemudian menabrak kendaraan yang sedang berhenti di lampu lalu lintas tersebut. 

"Betul, telah terjadi kecelakaan sekitar pukul 18.30 WIB," kata Agus kepada Kompas.com, Sabtu.

Baca juga: Kronologi Kecelakaan Bus Sugeng Rahayu Vs Eka di Ngawi, 3 Tewas dan 16 Luka-luka

3 orang tewas, 4 mobil dan 9 motor rusak

Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen.KOMPAS.com/Dian Ade Permana Petugas mengevakuasi truk yang mengalami kecelakaan di exit tol Bawen.

Lebih lanjut, Agus menyampaikan bahwa kecelakaan di Exit Tol Bawen merenggut nyawa tiga orang dan melukai sembilan orang lainnya.

Tak hanya itu, kecelakaan juga menyebabkan kerusakan pada empat mobil dan sembilan motor.

Ia mengatakan, korban tewas merupakan pengendara sepeda motor. Saat ini, jenazah sedang dilakukan identifikasi.

"Identitas menyusul, sedang kami identifikasi," ujar Agus.

Baca juga: Beda Nasib Sopir Truk dan Pengendara Motor Kecelakaan di Lenteng Agung

Pengemudi truk sudah diamankan

Agus mengatakan, pengemudi truk bernama Agus Riyanto telah diamankan dan dimintai keterangan.

Ia menambahkan, Ditlantas Polda Jateng sedang melakukan olah TKP secara manual pada malam ini.

Olah TKP akan dilanjutkan pada Minggu (24/9/2023) menggunakan teknologi traffic accident analysis (TAA).

Ditlantas Polda Jateng juga akan bekerja sama dengan Polres Ungaran untuk mengungkap penyebab kecelakaan.

"Kami (Dirlantas Polda Jateng) asistensi proses olah TKP dan penyidikannya," ujar Agus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com