Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Negara Diterjang Banjir dengan Ribuan Korban Jiwa, Ada Libya, AS, dan China

Kompas.com - 14/09/2023, 13:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bencana banjir melanda sejumlah negara di dunia. Bukan hanya kerugian material, musibah ini turut merenggut ribuan nyawa dan menghilangkan ribuan orang lainnya.

Di Libya misalnya, lebih dari 5.000 orang tewas dan sedikitnya 10.000 orang dilaporkan hilang akibat banjir yang dipicu badai besar Mediterania pada Senin (11/9/2023).

Dilansir dari Kompas.com, Rabu (13/9/2023), banjir tersebut merobohkan dua bendungan dan menyapu bangunan hingga seperempat wilayah pesisir timur di Kota Derna, Libya.

Selain Libya, beberapa negara juga tercatat mengalami banjir bandang dalam beberapa waktu belakangan.

Lantas, mana saja negara yang mengalami banjir bandang yang menelan ribuan korban?

Baca juga: Viral, Video Banjir Terjang Kawasan Industri Nikel di Maluku Utara, Ini Update dari BNPB


1. Libya

Banjir yang menewaskan hingga 5.200 korban jiwa di negara Afrika bagian utara ini disebabkan oleh badai Daniel yang melanda Mediterania.

Badai ini terbentuk di atas Yunani pada 4 September 2023 dan menghasilkan curah hujan tinggi yang mengakibatkan banjir.

Bencana ini mengakibatkan Kota Derna mengalami kerusakan yang cukup parah. Gedung-gedung tersapu air, atap mobil-mobil terbalik, dan puing-puing mengalir akibat bendungan jebol.

Baca juga: Kronologi Banjir Bandang Libya dan Kenapa Korbannya Capai 5.200 Orang Tewas

2. Amerika Serikat

Bencana banjir akibat hujan deras melanda dua negara bagian Amerika Serikat, Massachusetts dan Rhode Island.

Diberitakan AP News, Rabu (13/9/2023), pihak berwenang mengumumkan keadaan darurat saat air mulai mengalir ke rumah-rumah, sehingga memaksa mereka untuk mengevakuasi warga.

Bukan hanya itu, hujan yang tak kunjung berhenti pun memicu kekhawatiran akan kondisi bendungan yang dapat memburuk.

Hingga Selasa (12/9/2023) pagi, 300 orang telah dievakuasi, termasuk penghuni gedung apartemen bertingkat tinggi dan panti jompo.

Baca juga: 70 Buaya Lepas Saat China Diterjang Banjir, Videonya Viral di Medsos

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com