Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Gua Paling Bersejarah di Dunia, Ada yang Berasal dari Abad Ke-4 Masehi

Kompas.com - 10/09/2023, 11:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Gua pada adasarnya adalah bukaan alami di dalam bumi, yang berukuran cukup besar untuk dijelajahi oleh manusia.

Namun, selain terbentuk secara alami, ada sejumlah gua yang sengaja dibuat oleh manusia untuk keperluan tertentu.

Ada banyak sekali gua yang tersebar di berbagai wilayah di dunia, dengan berbagai macam bentuk dan ukuran.

Baca juga: Arkeolog Temukan Fosil Manusia Purba Tertua Terkubur di Gua Maroko


Gua paling umum adalah yang terbentuk oleh reaksi kimia antara sirkulasi air tanah dan batuan dasar yang terdiri dari batu kapur atau dolomit.

Gua-gua tersebut, biasanya merupakan komponen dari apa yang dikenal sebagai kawasan karst. Meski tidak semua gua merupakan bagian dari bentang alam karst.

Beberapa gua yang relatif kecil (gua vulkanik) terbentuk di lava dan pergerakan mekanis batuan dasar.

Ada juga gua yang terbentuk di gletser akibat mencairnya es, disebabkan oleh aksi erosi air dan angin atau dari puing-puing proses erosi.

Baca juga: 5 Gua Terdalam di Dunia, Ada yang Mencapai Lebih dari 2.000 Meter

Banyak gua-gua di dunia yang menghasilkan atau menjadi gerbang pembuka sejarah yang menakjubkan, berikut ini adalah 6 di antaranya:

1. Gua Mogao

Ilustrasi gua Mogao, ChinaiStockphoto/alantobey Ilustrasi gua Mogao, China

Dilansir dari laman Britannica, gua Mogao, atau Gua Seribu Buddha, merangkum satu milenium sejarah Buddha. Situs ini berada di Jalur Sutra kuno, dekat oasis Dunhuang.

Selama berabad-abad gua ini menjadi tempat peristirahatan populer bagi para pelancong, pedagang, biksu pengembara, dan peziarah.

Gua ini berasal dari abad ke-4 Masehi dengan ikonografi seni yang ditemukan terinspirasi oleh agama Buddha India, yang mana kekayaan seni gua ini meliputi mural, patung tanah liat, dan manuskrip.

Baca juga: 7 Wisata Gua di Yogyakarta, Pilihan Liburan Menantang Usai Berlebaran

2. Gua Lascaux

Pada bulan September 1940 empat anak laki-laki sedang bermain di hutan dekat Montignac, Prancis, ketika anjing mereka menghilang ke dalam lubang.

Lubang itu ternyata adalah pintu masuk ke sebuah gua. Tanpa disadari, teman-teman tersebut telah menemukan koleksi seni gua Paleolitikum terbaik yang masih ada di Eropa.

Lascaux berisi sekitar 600 lukisan dan 1.500 ukiran yang tersebar di serangkaian ruangan yang saling terhubung. Sebagian besar gambar menggambarkan binatang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com