Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beda Versi Kronologi Balita Terlindas Mobil di Makassar

Kompas.com - 06/09/2023, 12:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

Akhirnya, Arni memutuskan untuk melaporkan kejadian itu ke kepolisian.

"Saya mau melapor ini karena tidak mau lagi dibiayai anakku. Saya disuruh ke rumahnya, tapi kalau ke rumahnya ini dia tidak ada," kata Wawan, paman korban, masih dilansir dari sumber yang sama.

Adapun kondisi balita terlindas mobil itu kini masih mengalami luka dan sulit berjalan.

"Kondisi anak kayak cacat luka dalam. Cara jalannya juga tidak normal lagi, dia kayak pincang," ungkap Wawan.

Baca juga: Imunisasi Rotavirus Gratis Cegah Diare Akut pada Balita, Ini Caranya

Kronologi versi pelaku

Pengemudi Pajero Sport berinisial S alias AT buka suara terkait tudingan dirinya lepas tanggung jawab pada balita yang dilindasnya.

Dia tidak menampik bahwa pengemudi mobil Pajero Sport yang terekam video yang viral adalah dirinya.

Kendati demikian, AT mengaku sejak awal tidak pernah berniat untuk lepas tanggung jawab.

"Dari awal ini saya ada tanggung jawab, saya tanggung jawab sepenuhnya. Saya bawa ke RS dua kali. Karena prinsip saya itu apa pun yang terjadi saya tanggung jawab, tidak ada unsur kesengajaan di sini," kata dia, dikutip dari Kompas.com, Rabu (6/9/2023).

AT menceritakan, saat kejadian, dia tidak menyadari ada balita yang sedang bermain di sekitar tempat ia mengemudikan mobilnya.

"Awalnya itu saya tidak tahu sama sekali bahwa ada orang (anak) saya senggol waktu itu kejadian. Setelah pas teriak ibunya baru saya berhenti. Di situ saya tidak ada rasa bahwa sudah senggol anak-anak," jelasnya.

Saat itu, AT melihat ibu balita segera menggendong korban dan berlari menjauh. Padahal, AT mengaku sempat menanyakan kondisi korban.

"Saya sempat balek, terus ada ibunya bawa lari anaknya. Saya sempat panggil tanyakan kenapa itu anak? Dia jawab tidakji (tidak apa-apa) jadi saya jalanmi juga, karena dia jawab saya tidak ada apa-apa," terangnya.

Baca juga: Kronologi dan Fakta Selebgram TikTok Istri Polisi Probolinggo Marahi Siswi Magang

Tak lama, dirinya mendapat telepon dari keluarga korban yang mengatakan balita tersebut sudah dibawa ke rumah sakit. Dia pun akhirnya memutuskan untuk datang ke rumah sakit yang dimaksud.

"Di RS saya bertanya ke dokter kondisi ini anak bagaimana, dokter jawab tidak apa-apa. Jadi saya bertanya lagi jadi dok bagaimana solusinya, dokter jawab bisa pulang karena ini anak-anak tidak apa-apa," kata dia.

Permasalahan tak berhenti sampai di situ. Keluarga korban kembali mendatangi AT dan menyampaikan kondisi balita malang itu yang semakin parah.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com