Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harta Kekayaan Nana Sudjana, Pj Gubernur Jateng yang Gantikan Ganjar Pranowo

Kompas.com - 02/09/2023, 11:15 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Harta kekayaan Nana Sudjana

Nana yang bakal menempati posisi baru sebagai Pj Gubernur Jateng mempunyai harta kekayaan senilai Rp 5.282.430.453.

Hal itu didasarkan pada Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) tertanggal 31 Desember 2022.

Harta kekayaan Nana terdiri dari beberapa bidang tanah dan bangunan, kendaraan, termasuk harta bergerak lainnya.

Dilansir dari laman LHKPN KPK, simak rinciannya berikut ini:

Baca juga: Ditunjuk Jadi Pj Gubernur Sultra, Siapa Andap Budhi Revianto?

1. Tanah dan bangunan

  • Tanah dan bangunan seluas 171 m2/72 m2 di Sleman yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 400.000.000
  • Bangunan seluas 7 m2 di Jakarta Pusat yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 170.000.000
  • Tanah dan bangunan seluas 100 m2/70 m2 di Cirebon yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 400.000.000
  • Tanah dan bangunan seluas 201 m2 di Cirebon yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 241.200.000
  • Tanah dan bangunan seluas 571 m2/150 m2 di Bantul yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 400.000.000
  • Tanah seluas 255 m2 di Jakarta Barat yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 275.000.000
  • Tanah seluas 206 m2 di Sleman yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 100.000.000
  • Tanah seluas 180 m2 di Cirebon yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 450.000.000
  • Tanah seluas 428 m2 di Yogyakarta yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 260.000.000
  • Bangunan seluas 35 m2 di Jakarta Selatan yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 450.000.000
  • Tanah seluas 400 m2 di Surakarta yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 600.000.000.

Baca juga: Cara AN Bertemu Anak Pj Gubernur Papua Pegunungan Sebelum Tewas, Kenal lewat Medsos

2. Kendaraan

  • Motor Honda Supra Fit tahun 2007 yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 5.000.000
  • Mobil Toyota Kijang Innova tahun 2016 yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 180.000.000
  • Mobil toyota Camry 2.5 V AT tahun 2014 yang merupakan hasil sendiri senilai Rp 175.000.000.

3. Harta kekayaan lain

  • Harta bergerak lainnya senilai Rp 270.350.000
  • Kas dan setara kas senilai Rp 905.880.453.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com