Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai di Medsos, Apa Arti Frugal Living?

Kompas.com - 24/07/2023, 12:30 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Istilah frugal living belakangan ramai bermunculan di media sosial, termasuk di Twitter.

Salah satu warganet yang menggunakan istilah tersebut dalam cuitannya mengunggah membagikan foto semangkuk soto sambil menyebut itu bagian dari frugal living pada Minggu (23/7/2023). 

"Selamat pagi pegiat frugal living," tulisnya.

Warganet lain mengatakan dirinya menerapkan frugal living untuk mengumpulkan uang demi membeli rumah.

"Frugal living klo ke restoran bawa pulang tusuk gigi, tisu, saos," kata akun Twitter lain.

"Frugal living mah kalo duitnya melimpah tapi milih gaya idup sederhana. Kalo duit pas-pasan mah namanya struggle living atuh," ujar warganet lainnya.

Lantas, apa itu frugal living dan cara menerapkannya?

Baca juga: Mengenal Apa Itu Konsep Gaya Hidup Slow Living


Arti frugal living

Dilansir dari Collins Dictionary, istilah frugal living terdiri dari dua kata, yakni "frugal" dan "living".

Kata "frugal" atau "hemat" dalam bahasa Indonesia menunjukkan orang yang hemat, tidak banyak makan, atau tidak menghabiskan banyak uang untuk dirinya sendiri.

Sementara "living" atau "hidup" merupakan tindakan yang dilakukan untuk hidup, mencari nafkah, bekerja, dan mendapatkan uang yang dibutuhkan.

Oleh karena itu, frugal living bisa diartikan sebagai hidup hemat menggambarkan kondisi seseorang yang menjalani kehidupan dengan menghemat uang untuk keperluan pribadinya.

Baca juga: Cara Hemat Air agar Tagihan Bulanan Tidak Membengkak

Gaya hidup frugal living

Ilustrasi tabungan. FREEPIK/FREEPIK Ilustrasi tabungan.
Deborah Taylor-Hough menuliskan dalam bukunya Frugal Living for Dummies bahwa gaya hidup frugal living merupakan pilihan orang yang menerapkannya. Ini berbeda dari kemiskinan atau pelit.

Orang yang menerapkan frugal living menjalankan gaya hidupnya sepenuh hati. Mereka menggunakan uang secara efektif dan ekonomis. Dengan ini, mereka tidak akan terjebak utang.

Di sisi lain, gaya hidup ini juga tidak selalu membuat mereka tidak bisa menikmati hidup atau kemewahan. Namun, mereka lebih memanfaatkan kesempatan yang ada agar tidak mengeluarkan uang terlalu banyak.

Contoh perilaku yang menerapkan frugal living, sebagai berikut:

1. Makan di restoran mahal dengan kupon atau promo spesial
2. Rajin menonton film yang baru dirilis dengan cara berhemat, mencari tiket termurah, atau menunggu tayang di tv
3. Pakai baju bagus dan bermerek tapi baju bekas.

Orang yang menjalani frugal living tidak menabung terlalu berlebihan. Namun, menyesuaikan kebutuhan sehari-hari.

Baca juga: 6 Tips Makan Sehat dan Hemat di Rumah

Halaman:

Terkini Lainnya

Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Gaji Ke-13 PNS Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima dan Komponennya!

Tren
Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Rujak dan Asinan Indonesia Masuk Daftar Salad Buah Terbaik Dunia 2024

Tren
Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tak Hanya Menggunakan Suara, Kucing Juga Berkomunikasi dengan Bantuan Bakteri

Tren
Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Sosok dan Kejahatan Chaowalit Thongduang, Buron Nomor Satu Thailand yang Ditangkap di Bali

Tren
Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Cara Mendapatkan Kartu BPJS Ketenagakerjaan Digital melalui Jamsostek Mobile

Tren
9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

9 Rekomendasi Makanan yang Membantu Menunjang Fungsi Otak, Apa Saja?

Tren
Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Meski Kaya Kolagen, Ini Jenis Kulit Ikan yang Tak Boleh Dimakan

Tren
Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Bentuk Bumi Disebut Bukan Bulat Sempurna tapi Berbenjol, Ini Penjelasan BRIN

Tren
'Perang' Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

"Perang" Kesaksian soal Keterlibatan Pegi dalam Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Tren
Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Pemadanan NIK Jadi NPWP, Ini yang Perlu Dipahami

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com