Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Tumor Kelenjar Getah Bening yang Diderita Siti Badriah?

Kompas.com - 23/07/2023, 21:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Siti Badriah mengaku mengidap tumor kelenjar getah bening di bagian ketiak kanannya.

Ia bahkan harus menjalani operasi pengangkatan tumor sebesar genggaman tangan karena penyakit tersebut. 

“Jadi benjol, tangan gue enggak bisa rapat, tangan jadi benjol, ngangkat tangan enggak bisa, pakai baju enggak bisa, gendong anak enggak bisa. Aku putusin buat operasi,” ujar penyanyi yang akrab dipanggil Sibad itu dikutip Kompas.com, Selasa (18/7/2023).

Sibad menjelaskan, awalnya ia menemukan benjolan seperti jerawat di ketiak bagian kanannya. Namun sekitar akhir Juni 2023 saat Idul Adha, benjolan itu berubah seukuran genggaman tangan.

Awalnya, ia berniat menjalani perawatan lain seperti disuntik untuk menangani benjolan tersebut. Namun, dokter menyarakan untuk menjalani pengangkatan tumor. Siti Badriah pun dirawat di rumah sakit selama tiga hari.

Setelah menjalani operasi, kondisinya kian membaik dan sudah menjalani aktivitas seperti biasa. Namun, Sibad masih harus menjalani kontrol ke dokter seminggu setelah operasi.

Lalu, seperti apa itu tumor kelenjar getah bening seperti yang diidap Siti Badriah?

Baca juga: Diidap Aurelie Moeremans, Apa Itu Tumor Colli?


Apa itu tumor kelenjar getah bening?

Tumor kelenjar getah bening merupakan pembengkakan yang muncul di sistem limfatik tubuh. Sistem ini terdiri dari kelenjar getah bening, nodus limfatik, dan saluran limfatik yang berperan dalam menjaga kekebalan tubuh.

Dilansir dari Cancer.org, kelenjar getah bening merupakan struktur yang berfungsi menyaring zat asing, seperti sel kanker dan infeksi, serta menghancurkan kuman.

Kelenjar getah bening terletak di sejumlah bagian tubuh, termasuk leher, ketiak, dada, perut, dan selangkangan.

Kelenjar getah bening akan membengkak jika mengalami masalah seperti infeksi, cedera, konsumsi obat tertentu, penyakit kekebalan tubuh, atau terkena sel kanker.

Area kelenjar getah bening yang biasa membengkak adalah leher, selangkangan, dan ketiak. Umumnya, hanya akan ada satu tumor di satu area.

Kelenjar getah bening normalnya berukuran kecil dan sulit ditemukan. Tumor membuat kelenjar membesar bahkan bisa diraba dengan jari dan terlihat di permukaan kulit.

Kelenjar yang berada dalam tubuh ini biasanya akan sulit dirasakan atau dilihat.

Pembengkakakan yang tidak disebabkan sel kanker umumnya hanya akan membuat kelenjar getah bening yang kurang terlihat benjol dan terasa normal.

Baca juga: Mengenal Jenis Tumor Ganas dan Tumor Jinak, Apa Saja?

Halaman:

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com