Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Rosan Roeslani, Mantan Dubes AS yang Dilantik Jokowi Jadi Wamen BUMN

Kompas.com - 17/07/2023, 19:15 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

 KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Rosan Perkasa Roeslani sebagai Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (Wamen BUMN) di Istana Negara, Senin (17/7/2023).

Dikutip dari Kompas.com, Senin (17/7/2023), Rosan ditunjuk sebagai Wamen BUMN untuk menggantikan Pahala Mansury yang juga dilantik Jokowi dengan jabatan baru sebagai Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu).

Saat pelantikan, jajaran Kabinet Indonesia Maju yang baru menyampaikan sumpahnya menurut agama masing-masing. Pembacaan sumpah dipimpin langsung oleh Jokowi.

Dilantiknya Rosan Roeslani sebagai Wamen BUMN membuatnya akan bekerja bersama dengan Wamen BUMN Kartiko Wiroatmodjo dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Berikut profil Rosan Roeslani:

Baca juga: Budi Arie Jadi Menkominfo, Berikut Daftar Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Maju

Profil Rosan Roeslani

Rosan Roeslani lahir di Jakarta pada 31 Desember 1968. Ia merupakan alumni Oklahoma State University dan memiliki latar belakang seorang pengusaha.

Rosan merintis usaha bersama sahabatnya, Sandiaga Uno yang sekarang menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) dengan mendirikan PT Republik Indonesia Funding atau Finance Indonesia.

Perusahaan tersebut merupakan perusahaan penasihat keuangan (financial advisors).

Pada 2002, Finance Indonesia berganti nama menjadi Recapital.

Sejak itu, bisnis Rosan semakin berkembang mulai dari pertambangan, infrastruktur, properti, hingga media massa.

Selain pengusaha, semasa kuliah Rosan juga aktif di organisasi dan bergabung dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi).

Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Kadin pada 2015-2020.

Nama Rosan pernah masuk dalam daftar orang terkaya di Indonesia versi Forbes dan Globe Asia.

Ia tercatat pula pernah menjadi Ketua Satuan Tugas Omnibus Law UU Cipta Lapangan Kerja.

Masuk tim kampanye Jokowi di Pilpres 2019

Pada masa Pilpres 2019, Rosan masuk dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf dan menjabat sebagai Wakil Ketua TKN.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Robot Gaban 'Segede Gaban', Sebesar Apa Bentuknya?

Mengenal Robot Gaban "Segede Gaban", Sebesar Apa Bentuknya?

Tren
Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Motif Ibu di Tangsel Rekam Video Cabuli Anak Sendiri, Mengaku Diancam dan Dijanjikan Rp 15 Juta

Tren
Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Perang Balon Berlanjut, Pembelot Korea Utara Ancam Kirim 5.000 USB Berisi Drama Korea Selatan

Tren
Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Terdampak Balon Isi Sampah dari Korut, Warga Korsel Bingung Minta Ganti Rugi ke Siapa

Tren
Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Video Viral Bocah Jatuh dari JPO Tol Jatiasih karena Pagar Berlubang, Jasa Marga Buka Suara

Tren
Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Iuran Tapera Dinilai Belum Bisa Dijalankan, Ini Alasannya

Tren
Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Maladewa Larang Warga Israel Masuk Negaranya, Solidaritas untuk Palestina

Tren
Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Syarat dan Cara Daftar PPDB Jabar 2024, Akses di Sapawarga atau Klik ppdb.jabarprov.go.id

Tren
Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Profil Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, Kepala dan Wakil Kepala IKN yang Mengundurkan Diri

Tren
Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

Heboh Orang Ngobrol dengan Layar Bioskop di Grand Indonesia, Netizen: Sebuah Trik S3 Marketing dari Lazada Ternyata

BrandzView
Pelari Makassar Meninggal Diduga 'Cardiac Arrest', Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Pelari Makassar Meninggal Diduga "Cardiac Arrest", Kenali Penyebab dan Faktor Risikonya

Tren
Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Respons MUI, Muhammadiyah, dan NU soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Tren
Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Cara Mengurus Pembuatan Sertifikat Tanah, Syarat dan Biayanya

Tren
Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Mengenal Teori Relativitas Albert Einstein, di Mana Ruang dan Waktu Tidaklah Mutlak

Tren
Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Ahli Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Lukisan Mona Lisa Dibuat, Ini Kotanya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com