Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Idul Adha 2023, Ini Cara Memilih Hewan Kurban yang Baik

Kompas.com - 23/06/2023, 08:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebagian umat Islam di Indonesia akan merayakan Idul Adha 1444 H pada Rabu (28/6/2023) dan sebagian lainnya akan merayakan pada Kamis (29/6/2023).

Bagi yang berencana akan berkurban bisa mulai melakukan persiapan dalam memilih hewan kurban. Hal ini agar hewan kurban yang dipilih sehat dan sesuai dengan syariat yang telah ditetapkan.

Selain itu, dalam berkurban dianjurkan agar memilih hewan terbaik. Secara umum, hewan yang akan dijadikan kurban haruslah halal secara Islam dan sehat.

Lantas bagaimana cara memilih hewan kurban yang baik?

Baca juga: Kurban Satu Kambing untuk Satu Keluarga, Apakah Diperbolehkan?

Syarat hewan kurban

Sebelum memilih hewan kurban, penting diketahui mengenai syarat-syarat hewan yang akan dikurbankan. 

Berikut ini syarat hewan kurban dikutip dari laman Baznas:

1. Jenis hewan

Syarat pertama hewan kurban adalah hewan yang diternakkan seperti unta, sapi, kambing, dan domba.

Selain itu, tidak ada ketentuan khusus mengenai jenis kelaminnya. Hewan kurban bisa berjenis kelamin jantan atau betina. 

2. Usia hewan

Syarat hewan kurban berikutnya harus cukup umur saat akan disembelih yang ditandai dengan tumbuhnya sepasang gigi tetap. Berikut ketentuannya: 

  • Unta minimal berusia lima tahun dan telah masuk tahun keenam.
  • Sapi minimal dua tahun dan telah masuk tahun ketiga.
  • Domba berusia satu tahun
  • Kambing minimal berusia satu tahun dan telah masuk tahun kedua.

3. Kondisi hewan

Hewan kurban hendaknya dalam keadaan sehat bebas dari aib, cacat, atau penyakit lainnya sehingga benar-benar sehat dan fit.

Selain itu, upayakan untuk memilih hewan kurban yang bertubuh besar, gemuk, dagingnya banyak, dan fisiknya sempurna.

4. Kepemilikan hewan

Hewan kurban haruslah milik sendiri, hasil dari ternak sendiri, atau lewat jual beli yang sah.

Hewan tidak sah dijadikan kurban jika berasal dari hasil merampok atau mencuri dari orang lain serta hewan yang masih dalam status gadai atau warisan yang belum dibagi.

Baca juga: 3 Golongan yang Berhak Menerima Daging Kurban, Siapa Saja?

Halaman:

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com