Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Manfaat Minum Teh pada Pagi Hari, Apa Saja?

Kompas.com - 10/06/2023, 06:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

6. Melindungi dari kanker

Teh diketahui mempunyai senyawa antioksidan yang bernama polifenol, senyawa itu mampu menurunkan risiko kanker.

Kanker sendiri dapat dipicu oleh lingkungan terutama saat perjalanan ke kantor atau sekolah yang dipenuhi oleh asap kendaraan. Risiko itu dapat dikurangi dengan meminum teh pada pagi hari.

7. Mengontrol berat badan

Teh dapat meningkatkan laju metabolisme tubuh dan meningkatkan kemampuan pembakaran lemak tubuh.

Hal itu menandakan bahwa teh mampu membantu seseorang untuk mengontrol berat badan agar tidak obesitas.

8. Antibiotik alami

Dilansir dari beyourbetteryour, teh juga mengandung katekin yang cukup tinggi, merupakan antioksidan penangkal penyakit.

Katekin tersebut dapat membunuh bakteri dan virus penyebab terjadinya berbagai infeksi.

9. Melindungi tulang

Teh mengandung berbagai jenis senyawa yang bisa membantu mengurangi peradangan.

Dengan mengurangi risiko peradangan, teh membantu melindungi tulang akibat peradangan dari cedera atau infeksi.

10. Mengurangi kadar gula darah

Selain sebagai antibiotik alami, katekin juga membantu untuk menurunkan kadar gula darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin.

Hormon insulin tersebut berperan untuk membantu penyerapan glukosa ke dalam sel-sel tubuh untuk mengurangi kadar gula darah.

Glukosa yang diserap ke dalam sel-sel tubuh nantinya akan diubah menjadi sumber energi.

Namun, perlu diketahui, sebaiknya jangan banyak menambahkan gula ke dalam teh untuk menjaga gula darah tetap stabil.

Baca juga: Mengenal Tsuen Tea, Kedai Teh Tertua di Dunia yang Didirikan oleh Seorang Samurai

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com