Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Beli Tiket Masuk Ancol 2023 dan Update Harga Terbarunya

Kompas.com - 19/05/2023, 18:45 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Taman Impian Jaya Ancol merupakan destinasi wisata di Jakarta Utara yang berhadapan langsung dengan Laut Jawa.

Di taman rekreasi ini, pengunjung dapat merasakan beragam hiburan, mulai dari keindahan pantai, akuarium, satwa laut, hingga wahana permainan.

Namun, sebelum berwisata, calon pengunjung wajib membeli tiket masuk Ancol secara online.

Sebab, kini, seperti diberitakan Kompas TV, Ancol tak lagi membuka sistem penjualan tiket langsung di loket.

Lantas, berapa harga tiket masuk Ancol 2023?

Baca juga: Update Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Ragunan 2023 dan Cara Belinya

Update tiket masuk Ancol 2023

Masyarakat yang ingin menghabiskan liburan di Ancol perlu membayar tiket masuk kendaraan dan tiket masuk masing-masing obyek wisata.

Dikutip dari laman resmi, Jumat (19/5/2023), berikut tarif tiket masuk kendaraan Ancol:

  • Tiket kendaraan mobil: Rp 25.000
  • Tiket Kendaraan motor: Rp 15.000
  • Tiket kendaraan bus: Rp 45.000.

Tiket masuk Ancol Taman Pantai 2023

Untuk mengakses obyek wisata Taman Pantai Ancol, pengunjung harus merogoh kocek sebesar:

1. Tiket Taman Pantai reguler

Tiket reguler adalah tiket masuk agar pengunjung dapat menikmati destinasi wisata. Tiket ini hanya dapat digunakan sebanyak satu kali.

  • Tiket masuk orang: Rp 25.000 per orang. Tiket ini tidak berlaku untuk anak di bawah usia 2 tahun alias gratis.
  • Promo paket berempat tiket masuk orang: Rp 115.000. Satu tiket ini berlaku untuk empat orang dan satu kendaraan.
  • Promo paket berdua tiket masuk orang: Rp 50.000. Satu tiket berlaku untuk dua orang dan satu motor.

2. Tiket Taman Pantai annual pass

Tiket annual pass merupakan kartu yang dapat digunakan pengunjung untuk masuk Ancol secara gratis selama satu tahun.

  • Annual pass Taman Impian: Rp 1.000.000. Tiket hanya berlaku untuk satu orang dan satu kendaraan.

Tiket masuk Dufan 2023

Salah satu wahana di Dunia Fantasi, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).KOMPAS.com/NABILLA TASHANDRA Salah satu wahana di Dunia Fantasi, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).

Dufan atau Dunia Fantasi adalah sebuah taman hiburan yang terletak di kawasan Taman Impian Ancol.

Pengunjung yang ingin menikmati aneka wahan di Dufan dapat menyimak harga tiket masuk per orang berikut:

1. Tiket Dufan reguler

  • Dufan Double Fun-Dufan Bonus Sea World, Samudra, Atlantis, dan Jakarta Bird Land: Rp 280.000
  • Tiket Flexi-Reguler Dufan + Ancol: Rp 280.000
  • Fast trax Dufan (belum termasuk tiket Ancol dan Dufan): Rp 300.000 (hari kerja) dan Rp 375.000 (akhir pekan)
  • Premium Dufan (belum termasuk tiket Ancol): Rp 650.000 (hari kerja) dan Rp 800.000 (akhir pekan)
  • Reguler Dufan + Ancol (tidak berlaku saat akhir pekan dan libur nasional): Rp 250.000.

2. Tiket Dufan annual pass

  • Annual pass Dufan (Ecard) + satu kali kunjungan reguler Ancol: Rp 350.000
  • Six months pass Dufan (Ecard) + satu kali kunjungan reguler Ancol: Rp 325.000
  • Three months pass Dufan (Ecard) + satu kali kunjungan reguler Ancol: Rp 310.000.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Candi Borobudur, Candi Prambanan, dan Candi Ratu Boko 2023

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com