Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai soal KA Kalijaga Rute Solo-Semarang Reborn Jadi KA Banyubiru, Benarkah?

Kompas.com - 13/05/2023, 08:00 WIB
Nur Rohmi Aida,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Joni mengatakan kereta ini merupakan KA komersial kelas campuran eksekutif dan ekonomi.

KA Banyubiru melayani relasi Semarang Tawang Bank Jateng-Solo Balapan (pulang-pergi).

Menurutnya, untuk tarif KA Banyu Biru sesuai dengan Tarif Batas Atas dan Tarif Batas Bawah yang telah ditentukan.

Baca juga: Ramai soal Vaksin Tidak Lagi Menjadi Syarat Perjalanan Naik Kereta Api, Ini Kata KAI

KA Banyubiru beroperasi Juni

Pada tahap awal, KA Banyubiru imbuhnya, akan beroperasi pada akhir pekan di Juni 2023.

"Untuk semakin menarik minat pelanggan, KAI menawarkan tarif promo dengan jumlah terbatas pada KA Banyubiru kelas eksekutif Rp 30.000 dan kelas ekonomi Rp 20.000," kata dia.

Menurutnya, tarif promo ini berlangsung pada Juni 2023.

Joni menambahkan, masyarakat dapat melakukan pembelian tiket KA Banyubiru pada aplikasi KAI Access, web kai.id, atau chanel eksternal resmi yang bekerja sama dengan KAI sejak H-30.

Dengan adanya KA baru dan tarif promo tersebut, Joni berharap mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan sehat.

Baca juga: Ramai soal Tiket Sisa 2 tapi Banyak Kursi Kosong Disebut Trik Marketing, Ini Kata PT KAI

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com