Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warganet Sebut Kepiting Sebastian di Little Mermaid Tak Hidup di Laut, Lalu di Mana Habitat Red Ghost Crab Ini?

Kompas.com - 08/05/2023, 14:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Ketika berada di pantai, kepiting ini akan menggali lubang kecil di pasir dengan sudut 45 derajat dan kedalamannya mencapai 1,5 meter. Satu kepiting hanya akan menempati satu lubang.

Setelah kawin, kepiting betina akan melarikan diri ke lubangnya untuk mematangkan telur di dalam tubuh.

Begitu siap menetas, ia akan bertelur di laut. Larva kepiting nanti akan kembali ke daratan dan hidup dalam lubang sampai mencapai usia dewasa.

Baca juga: [HOAKS] Bahaya Mengonsumsi Susu dan Pisang Setelah Makan Kepiting

Kehidupan kepiting hantu

Irzal menjelaskan, kepiting ini memakan detrivor atau sampah organik, seperti kaki seribu, lalat, kutu, bahkan cacing.

"Selain itu kepiting ini juga memakan hewan lain yang berukuran lebih kecil," lanjutnya.

Contohnya berupa penyu, telur penyu, kerang, serangga, dan kepiting lainnya.

Red ghost crab mengeluarkan suara seperti gelembung air saat mereka menggarukkan cakar ke pasir dan menggosok kaki mereka.

Hewan ini juga bisa berubah warna untuk berbaur dengan pasir. Ini salah satu cara adaptasi yang membantu mereka menghindari predator, yaitu burung dan rakun.

Sebagian besar kepiting ini ditemukan di kawasan Indo-Pasifik. Beberapa spesies juga hidup di Mediterania, pesisir Pasifik Amerika Utara, sepanjang Samudra Atlantik dari Massachusetts hingga Florida, dan juga Brasil.

Dengan berat 0,53–2,5 ons dan panjang 5 sampai 8 cm, kepiting ini bukan jenis yang enak dikonsumsi manusia.

"Tapi yang berukuran besar bisa dimakan dagingnya," pungkas Irzal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com