Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal yang Dirasakan Tubuh jika Sebulan Tidak Sarapan

Kompas.com - 29/04/2023, 13:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada sejumlah alasan yang diucapkan orang ketika mereka memilih tidak sarapan sebelum memulai aktivitas.

Di antaranya merasa tidak lapar ketika pagi hari, tidak terbiasa sarapan, khawatir perut terasa begah, atau tidak memiliki cukup waktu.

Padahal, sarapan memiliki banyak manfaat salah satunya memberi energi supaya tubuh bertenaga ketika menjalankan aktivitas selama seharian.

Kementerian Kesehatan juga menjelaskan, sarapan mampu menyegarkan otak, menjaga konsentrasi, sekaligus mengendalikan gula darah.

Lantas, apa yang terjadi pada tubuh jika orang tidak sarapan selama sebulan?

Baca juga: Alasan Sarapan Bubur Bikin Perut Cepat Lapar

Efek yang dirasakan saat tidak sarapan selama sebulan

Perlu diketahui, sarapan penting kesehatan karena tubuh "berpuasa" selama beberapa jam ketika orang tertidur di malam hari.

Melewatkan sarapan dapat memberikan efek berantai bagi kesehatan yang tentunya mengganggu fungsi tubuh.

Kepala Ahli Diet dan Ahli Gizi RS Rosewalk, India Samiksha Kalra membeberkan dampak pada tubuh jika orang tidak sarapan selama sebulan. Dilansir dari The Health Site, berikut penjelasannya.

1. Tingkat metabolisme melambat

Metabolisme adalah proses kimia dalam tubuh ketika makanan dan minuman yang sudah dikonsumsi diubah menjadi energi.

Dengan begitu, tubuh mempunyai kekuatan yang cukup untuk bergerak sekaligus menjaga kesehatan sel dan jaringan.

Namun, manfaat tersebut sulit dirasakan apabila orang tidak sarapan selama sebulan.

Memutuskan tidak sarapan dalam jangka waktu yang lama menyebabkan tingkat metabolisme tubuh melambat.

Pada akhirnya, orang yang tidak sarapan akan merasakan penambahan berat badan atau sulit menurunkan berat badannya.

Baca juga: Viral, Twit Sebut Sahur Singkatan Sarapan Khusus Ramadhan, Benarkah?

Sarapan dengan telur ceplok dan roti panggang. KOMPAS.com/AMIR SODIKIN Sarapan dengan telur ceplok dan roti panggang.

2. Menurunkan gula darah

Hal lain yang terjadi pada tubuh ketika orang tidak sarapan selama sebulan adalah kadar gula darah menjadi turun.

Turunnya gula darah sebaiknya tidak disepelekan karena hal ini menyebabkan gangguan pada kemampuan untuk berpikir jernih.

Hal tersebut terjadi karena otak membutuhkan glukosa atau gula darah untuk bekerja secara efisien.

Ketika muncul gangguan berpikir maka tubuh akan meningkatkan produksi hormon kortisol sehingga orang yang tidak sarapan menjadi stres dan lapar.

Adapun, hormon kortisol yang disebut juga hormon stres memiliki fungsi untuk memengaruhi respons tubuh saat mengalami stres.

Baca juga: Resep Ikan Kerapu Goreng Bumbu Pedas, Cocok untuk Sarapan

3. Nafsu makan tidak terkendali

Tubuh yang tidak menerima asupan makanan atau minuman ketika sarapan maupun tidak makan dalam waktu yang lama akan berusaha bertahan.

Kondisi itulah yang mendorong sel dan tubuh membutuhkan makanan sehingga orang cenderung makan dalam porsi besar.

Dilansir dari laman UGM, ahli gizi Mirza Hapsari Sakti Titis Penggalih mengatakan bahwa orang tidak perlu khawatir bahwa sarapan menyebabkan berat badan naik.

Sebab, lemak yang masuk ke tubuh melalui sarapan akan digunakan untuk beraktivitas.

Ia menambahkan, tingkat lapar orang yang tidak sarapan akan meningkat pada siang maupun sore hari.

Baca juga: Apa Syarat Sarapan Bergizi untuk Anak? Begini Penjelasan Dokter

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

KRL di Stasiun Cikarang Jadi Sasaran Vandalisme, Ini Kata KCI

KRL di Stasiun Cikarang Jadi Sasaran Vandalisme, Ini Kata KCI

Tren
WHO Konfirmasi Kematian Pertama akibat Flu Burung H5N2, Korban Idap Komorbid

WHO Konfirmasi Kematian Pertama akibat Flu Burung H5N2, Korban Idap Komorbid

Tren
DPR: Cuti Melahirkan Umumnya 3 Bulan, Ini Syarat Jadi 6 Bulan sesuai UU KIA

DPR: Cuti Melahirkan Umumnya 3 Bulan, Ini Syarat Jadi 6 Bulan sesuai UU KIA

Tren
4 Fakta Pemadaman Listrik Berhari-hari di Sejumlah Wilayah Sumatera

4 Fakta Pemadaman Listrik Berhari-hari di Sejumlah Wilayah Sumatera

Tren
Haechan-Johnny NCT dan Heechul Suju Dituduh Terlibat Prostitusi, Ini Bantahan Agensi

Haechan-Johnny NCT dan Heechul Suju Dituduh Terlibat Prostitusi, Ini Bantahan Agensi

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Pertandingan Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Profil Shaun Evans, Wasit Pertandingan Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tren
Mengenal Penyakit Gondongan, Berikut Penyebab dan Gejala yang Perlu Anda Waspadai

Mengenal Penyakit Gondongan, Berikut Penyebab dan Gejala yang Perlu Anda Waspadai

Tren
Kerap Menimbulkan Rasa Sakit, Apakah Gigi Bungsu Harus Dicabut?

Kerap Menimbulkan Rasa Sakit, Apakah Gigi Bungsu Harus Dicabut?

Tren
Gula Darah Tinggi meski Tidak Menderita Diabetes, Apakah Perlu Khawatir?

Gula Darah Tinggi meski Tidak Menderita Diabetes, Apakah Perlu Khawatir?

Tren
Teknologi Geospasial untuk Kota Cerdas IKN

Teknologi Geospasial untuk Kota Cerdas IKN

Tren
Kapan Idul Adha 2024? Ini Menurut Pemerintah, Muhammadiyah, dan NU

Kapan Idul Adha 2024? Ini Menurut Pemerintah, Muhammadiyah, dan NU

Tren
PLN Ungkap Penyebab Listrik Sumatera Berhari-hari Padam, Warga Rugi Jutaan Rupiah

PLN Ungkap Penyebab Listrik Sumatera Berhari-hari Padam, Warga Rugi Jutaan Rupiah

Tren
Alasan Muhammadiyah Alihkan Dana Simpanannya dari BSI ke Bank Lain

Alasan Muhammadiyah Alihkan Dana Simpanannya dari BSI ke Bank Lain

Tren
Pakar Teknologi Klaim Temukan MH370 di Hutan Kamboja via Google Maps, Ini Faktanya

Pakar Teknologi Klaim Temukan MH370 di Hutan Kamboja via Google Maps, Ini Faktanya

Tren
Kronologi Kompleks Kejagung Diduga Diintai Drone, Selang 2 Minggu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Kronologi Kompleks Kejagung Diduga Diintai Drone, Selang 2 Minggu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com