Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 13 Tahun Tewas Usai Lakukan "Benadryl Challenge" di TikTok, Tantangan Apa Itu?

Kompas.com - 18/04/2023, 08:15 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang anak laki-laki berusia 13 tahun asal Ohio, Amerika Serikat meninggal dunia usai melakukan tantangan TikTok bernama Benadryl Challenge.

Jacob Stevens (13) yang tinggal di Greenfield tewas akibat overdosis obat bebas saat mencoba tantangan yang viral di TikTok.

NY Post melaporkan, Benadryl Challenge merupakan sebuah tantangan berbahaya di TikTok di mana pesertanya harus meminum 12 hingga 14 antihistamin atau obat alergi untuk memicu halusinasi. Dosis ini sama dengan enam kali dosis normal yang disarankan.

Tindakan yang berpotensi mematikan ini meledak pada 2020. Para remaja mengunggah aksi mereka di TikTok untuk mendapatkan ketenaran media sosial.

Baca juga: Cara Daftar Akun TikTok, Mudah bagi Pengguna Baru


Kronologi kejadian

Jacob Stevens dilaporkan tengah berada di rumah bersama teman-temannya pada akhir pekan lalu saat melakukan Benadryl Challenge.

Rekaman yang diambil oleh teman-temannya menunjukkan tubuh Jacob mulai kejang usai meminum 12 hingga 14 pil antihistamin.

"Itu terlalu berat untuk tubuhnya," kata Justin Stevens, ayah Jacob, kepada ABC6.

Jacob kemudian dilarikan ke rumah sakit dan harus memakai ventilator. Nahas, bocah itu meninggal enam hari kemudian setelah menggunakan ventilator.

Justin mengatakan bahwa waktu seakan berhenti saat dokter mengatakan bahwa putranya tidak akan pernah bangun kembali.

"Tidak ada pemindaian otak, tidak ada apa-apa di sana. Mereka mengatakan kami dapat menahannya di ventilator sehingga dia bisa berbaring di sana tetapi dia tidak akan pernah membuka matanya, dia tidak akan pernah bernapas, tersenyum, berjalan atau berbicara," katanya.

Jacob dikenal sebagai anak yang santun, lucu, dan penyayang. Dia bermain sepak bola untuk sekolah Greenfield.

Pemakaman Jacob sendiri akan diadakan pekan depan.

Baca juga: Australia dan Deretan Negara yang Blokir TikTok, Apa Alasannya?

Beri peringatan keluarga lain

Atas kematian tragis yang menimpa sang anak, keluarga Jacob berusaha memperingatkan seluruh orang tua tentang bahaya remaja menggunakan media sosial tanpa pengawasan.

"Saya akan melakukan apa saja untuk memastikan anak lain tidak mengalaminya," kata nenek Jacob, Dianna Stevens.

Justin juga meminta para orang tua agar mengawasi tindakan yang dilakukan anak-anak saat menggunakan ponsel dan selalu membicarakan situasi itu dengan anak.

Halaman:

Terkini Lainnya

Mempelajari Bahasa Paus

Mempelajari Bahasa Paus

Tren
7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

7 Potensi Manfaat Buah Gandaria, Apa Saja?

Tren
Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Dortmund Panen Kecaman setelah Disponsori Rheinmetall, Pemasok Senjata Perang Israel dan Ukraina

Tren
Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Murid di Malaysia Jadi Difabel setelah Dijemur 3 Jam di Lapangan, Keluarga Tuntut Sekolah

Tren
Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Sosok Calvin Verdonk, Pemain Naturalisasi yang Diproyeksi Ikut Laga Indonesia Vs Tanzania

Tren
Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Awal Kemarau, Sebagian Besar Wilayah Masih Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang, Mana Saja?

Tren
Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Mengenal Gerakan Blockout 2024 dan Pengaruhnya pada Palestina

Tren
Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Korea Utara Bangun 50.000 Rumah Gratis untuk Warga, Tanpa Iuran seperti Tapera

Tren
Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Menggugat Moralitas: Fenomena Perselingkuhan di Kalangan ASN

Tren
5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

5 Fakta Kasus Mobil Mewah Pakai Pelat Dinas Palsu DPR, Seret Pengacara Berinisial HI

Tren
Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Beli Elpiji Wajib Pakai KTP, Pertamina: Masyarakat yang Belum Daftar Masih Dilayani

Tren
Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Kata PBB, Uni Eropa, Hamas, dan Israel soal Usulan Gencatan Senjata di Gaza

Tren
Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Beda Kemenag dan MUI soal Ucapan Salam Lintas Agama

Tren
Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Orang dengan Gangguan Kesehatan Ini Sebaiknya Tidak Minum Air Kelapa Muda

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 2-3 Juni 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com