Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bos Louis Vuitton Orang Terkaya di Dunia, Hartanya Rp 2.978 Triliun

Kompas.com - 03/04/2023, 08:15 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

5. Warren Buffett

Buffet merupakan pimpinan dan pemegang saham terbesar dari Berkshire Hathaway, sebuah grup investasi yang menghasilan 19,8 persen keuntungan tahunan gabungan dalam nilai pasar sejak 1965.

Perusahaan ini memiliki sejumlah saham di Coca-Cola, dan American Express, juga menaungi Geico, clayton Homes, dan Dairy Queen.

Buffett tercatat memiliki kekayaan bersih senilai 107 miliar dollar AS atau setara Rp 1.601 triliun.

6. Larry Ellison

Larry tercatat sebagaai orang terkaya ke-6 di dunia dengan total kekayaan bersih senilai 107 dollar AS miliar, atau setara dengan Rp 1.601 triliun.

Ellison merupakan pendiri dan pemegang saham terbesaar di Oraacle, perusahaan basis data yang cukup terkenal di dunia.

Ellison juga tercatat memiliki saham di Tesla, Indian Wells, dan sejumlah real estat di Hawai.

7. Steve Ballmer

Steve Ballmer adalah mantan CEO Microsoft, yang mengundurkan diri pada tahun 2014 lalu.

Meski demikian ia tetap menjadi pemegang saham di perusahaan tersebut. Balmer diketahui juga memiliki tim bola basket L.A Clippers.

Sebagai orang terkaya ke-7 di dunia, Ballmer memiliki kekayaan bersih senilai 102 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 1.526 triliun.

8. Larry Page

Peringkat orang terkaya di dunia berikutnya adalah Larry Page, pendiri Alphabet, perusahaan induk Google yang memiliki kekayaan 95,8 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1.436 triliun. 

Alphabet, perusahaan yang berbasis di Mountain View, California didirikan pada tahun 1998 dan melaporkan pendapatan sebesar 258 miliar dollar AS (Rp 3.868 triliun) pada tahun 2021.

Selain Google, Alphabet juga menguasai pendapatan Gmail, Android, dan YouTube.

9. Sergey Brin

Orang terkaya di dunia berikutnya adalah Sergey Brin, salah satu pendiri Alphabet dengan kekayaan 91,6 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1.373 triliun. 

Sergey Brin dan Larry Page menciptakan mesin pencari Google di garasi pada tahun 1998, dan menjual saham dalam penawaran umum pada tahun 2004.

Sergey melarikan diri dari Uni Soviet bersama keluarganya pada usia 6 tahun. Ayahnya adalah seorang matematikawan. Brin belajar matematika dan ilmu komputer di University of Maryland.

Dia belajar di Stanford, di mana dia bertemu dengan mitra bisnis masa depannya, Larry Page.

10. Francoise Bettencourt Meyers

Bettencourt Meyers yang menguasai 33 persen saham L'Oreal, pembuat kosmetik terbesar di dunia memiliki kekayaan 88 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1.320 triliun. 

L'Oreal yang juga pemilik merek Lancome dan Garnier memiliki pendapatan sebesar 38,2 miliar dollar AS atau Rp 572,8 triliun pada tahun 2021.

Mayoritas kekayaan Bettencourt Meyer berasal dari sahamnya di L'Oreal, perusahaan kosmetik terbesar di dunia. Dia mewarisi saham tersebut ketika ibunya, Liliane, yang meninggal pada usia 94 tahun. 

Baca juga: 10 Keluarga Terkaya di Asia 2023, Siapa Saja Mereka?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com