Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Litla Dimun, Pulau Terpencil Tak Dihuni Manusia yang Bertudung Awan

Kompas.com - 13/02/2023, 18:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Di Kepulauan Faroe, ada satu pulau kecil yang istimewa karena disebut memiliki awan pribadi.

Jika hari tengah cerah, pulau kecil yang berbentuk kerucut itu akan ditutupi tudung berupa gumpalan awan yang menyerupai topi.

Nama pulau kecil itu adalah Litla Dimun, yaitu pulau terkecil dari gugusan 18 pulau yang ada di Kepulaan Faroe.

Kepulauan Faroe sendiri adalah sekelompok pulau kecil-kecil yang terletak di Samudra Atlantik, tepatnya 320 kilometer utara-barat laut Skotlandia, sekitar 580 kilometer dari Norwegia dan sekitar 430 kilometer dari Islandia. 

Baca juga: Mercusuar Paling Terpencil di Dunia, Pernah Membuat Penjaga Gila akibat Tersiksa Sepi

Jenis awan di Litla Dimun

Dilansir dari Atlas Obscura, awan pribadi milik Litla Dimun adalah awan lentikular. Awan stasioner ini biasanya terbentuk di atas puncak gunung atau daratan menonjol lainnya.

Awan lentikular adalah awan gelombang orografik yang terbentuk ketika udara stabil dan angin bertiup melintasi bukit dan pegunungan dari arah yang sama atau serupa dari ketinggian yang berbeda melalui troposfer.

Disebut lentikular karena awan ini memang berbentuk mirip lensa.

Awan ini akan melayang tepat di puncak pulau Litla Dimun, kadang-kadang tumpah ke tanah hijau saat udara di laut sangat dingin.

Ahli meteorologi Jesse Ferrell mengatakan kepada AccuWeather bahwa awan lentikular terbentuk ketika udara bergerak di atas pegunungan, dan bersuhu cukup dingin untuk kemudian terjadi kondensasi.

“Awan lentikular berbeda dari awan lain karena ia tidak bergerak. Mereka terus-menerus direformasi di lokasi yang sama oleh udara baru yang naik ke atas gunung, memadatkan dan menghasilkan awan,” ujar Ferrell.

Karena sifatnya yang menetap dan tidak bergerak, beberapa orang mengira awan ini sebagai UFO.

Baca juga: Rumah Tersepi di Dunia Akhirnya Laku, Pembeli Menikmati Potongan Surga di Setiap Senjanya

Apakah Litla Dimun dihuni manusia? 

Masih dari sumber yang sama, dari gugusan pulau di Faroe, hanya Litla Dimun daratan kecil yang tak pernah dihuni oleh manusia hingga kini.

Meski begitu, selama berabad-abad, tetap ada manusia yang rutin mengunjungi pulau itu untuk merawat binatang yang menguasai Litla Dimun, yaitu domba-domba.

Hingga pertengahan abad ke-19, domba Litla Dimun menguasai pulau yang berdinding cukup terjal tersebut.

Masyarakat setempat meyakini mitos bahwa domba liar berekor pendek berwarna hitam ini adalah keturunan hewan yang dibawa ke daerah tersebut selama era Neolitikum. Sayang, perburuan liar membuat domba langka itu mulai punah di tahun 1800-an.

Halaman:

Terkini Lainnya

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Perjalanan Sashya Subono, Animator Indonesia di Balik Film Avatar, She-Hulk, dan Hawkeye

Tren
Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli 'Cash', Ini Faktanya

Ramai soal Mobil Diadang Debt Collector di Yogyakarta padahal Beli "Cash", Ini Faktanya

Tren
Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Pria di India Ini Memiliki Tumor Seberat 17,5 Kg, Awalnya Mengeluh Sakit Perut

Tren
Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Daftar 10 Ponsel Terlaris di Dunia pada Awal 2024

Tren
Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Ramai soal Pejabat Ajak Youtuber Korsel Mampir ke Hotel, Ini Kata Kemenhub

Tren
Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Beredar Penampakan Diklaim Ular Jengger Bersuara Mirip Ayam, Benarkah Ada?

Tren
Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Warganet Sambat ke BI, Betapa Susahnya Bayar Pakai Uang Tunai di Jakarta

Tren
Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Daftar Bansos yang Cair Mei 2024, Ada PKH dan Bantuan Pangan Non-tunai

Tren
8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

8 Catatan Prestasi Timnas Indonesia Selama Dilatih Shin Tae-yong

Tren
Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Promo Tiket Ancol Sepanjang Mei 2024, Ada Atlantis dan Sea World

Tren
Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Viral, Video Drone Diterbangkan di Kawasan Gunung Merbabu, TNGM Buka Suara

Tren
Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Daftar 19 Wakil Indonesia dari 9 Cabor yang Sudah Pastikan Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Tren
Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Warga Bandung “Menjerit” Kepanasan, BMKG Ungkap Penyebabnya

Tren
Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Medan Magnet Bumi Melemah, Picu Kemunculan Makhluk Aneh 500 Juta Tahun Lalu

Tren
Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Jadwal Keberangkatan Haji 2024 dari Indonesia, Ini Cara Mengeceknya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com