Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Michelle Yeoh, Aktris Malaysia yang Raih Golden Globe Awards 2023

Kompas.com - 15/01/2023, 16:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Pada 1992, Yeoh membintangi Chan di Ging chaat goo si III: chiu kup ging chaat (Police Story 3).

Baca juga: Viral Polisi Kena Panah Diduga Akting, Ini Faktanya...

Film aksi-komedi ini menampilkan sejumlah aksi luar biasa.

Adegan menarik yang tak terlupakan adalah ketika Yeoh bergelantungan di satu sisi van yang melaju kencang, berayun ke atap untuk menghindari bus, berguling ke belakang, jatuh, dan mendarat di kap mobil yang mengejar.0

Karier Yeoh pun semakin moncer setelah film Supercop 2 (1993, yang menjadikannya sebagai bintang utama di Hong Kong.

Baca juga: 5 Film tentang Kemerdekaan Indonesia, Apa Saja?

Aksinya sangat memukau dengan menonjolkan keanggunan, ketepatan, dan keberaniannya.

Dalam perjalanan kariernya yang tidak selalu mujur, Yeoh menderita sejumlah cedera serius.

Misalnya, selama pembuatan film The Stunt Woman pada 1995, punggungnya hampir patah.

Saat memulihkan diri, dia mempertimbangkan untuk pensiun lagi, tetapi percakapannya dengan sutradara Amerika Quentin Tarantino, yang merupakan seorang penggemar, mendorongnya untuk terus berakting.

Baca juga: Home Alone Trending di Twitter, Berikut Sejumlah Film Bertema Natal

Bintangi film-film terkenal

Pada 1997, Yeoh dikenal khalayak yang lebih luas dengan Tomorrow Never Dies, sebuah film James Bond di mana dia berperan sebagai agen China.

Tawaran bermain film aksi pun semakin padat. Pada 2005, Yeoh muncul dalam drama Memoirs of a Geisha, dan tiga tahun kemudian dia berperan sebagai penyihir kuno dalam film aksi petualangan The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor.

Kariernya di dunia hiburan Hollywood semakin didukung, dan dia terus bersemangat menjalaninya.

Pada 2016, Yeoh mengulang peran Yu Shu Lien di Wo hu cang long: qing ming bao jian (Crouching Tiger, Hidden Dragon: Sword of Destiny ).

Ia bahkan muncul di film rom-com populer, Crazy Rich Asians (2018).

Film tersebut menampilkan Yeoh sebagai ibu berjiwa tangguh yang keberatan dengan pacar putranya.

Baca juga: Sejarah Golden Globe, Gelaran Akbar Industri Hiburan Dunia

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com