Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jason David Frank, Pemeran Tomy Ranger Hijau dalam Power Rangers, Diduga Meninggal Bunuh Diri

Kompas.com - 21/11/2022, 13:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aktor pemeran Tomy dalam serial Power Rangers, Jason David Frank, meninggal dunia di Texas, AS, pada Minggu (20/11/2022).

Informasi itu disampaikan dalam sebuah pernyataan dari manajer Frank, Justine Hunt.

Dilansir dari The Guardian, Minggu (20/11/2022), penyebab kematian Frank belum dirilis secara resmi.

Namun, beberapa laporan menduga bahwa Frank meninggal karena bunuh diri.

Baca juga: Jason David Frank, Power Ranger Hijau Diduga Meninggal Bunuh Diri

Hunt meminta agar masyarakat menjaga privasi keluarga dan teman-temannya selama masa berkabung.

Ia juga mengatakan tidak mengetahui kapan Frank meninggal.

"Privasi keluarga dan teman-temannya selama masa yang mengerikan ini, karena kita harus menerima kehilangan manusia yang luar biasa," ujar Hunt, dikutip dari AP News, Minggu (20/11/2022).

Frank meninggalkan istri keduanya, Tammie Frank, beserta tujuh anak yang terdiri dari empat anak dari pernikahannya dengan Tammie, dan tiga anak dari pernikahannya dengan Shawna.

Respons aktor Power Rangers

Kabar kematian pria berusia 49 tahun ini pun menjadi sorotan, termasuk aktor-aktor yang terlibat dalam serial Mighty Morphin Power Rangers.

"Can't believe it (tidak dapat dipercaya)," tulis Walter Emanuel Jones selaku pemeran ranger hitam di Mighty Morphin Power Rangers dalam akun Instragram-nya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh WalterEJones (@walterejones)

Ia mengaku sudah menganggap Frank sebagai bagian dari keluarganya.

My heart is sad to have lost another member of our special family (hati saya sedih karena kehilangan anggota lain dari keluarga istimewa kami),” tulis Jones.

Baca juga: Meninggal Dunia, Ini Profil Jason David Frank Pemeran Power Ranger Hijau

Sekilas tentang "Mighty Morphin Power Rangers"

Diketahui, Mighty Morphin Power Rangers adalah serial pahlawan pembela kebenaran berseragam warna-warni yang beranggotakan lima orang.

Mereka ditugaskan untuk menyelamatkan Bumi dari kejahatan.

Serial ini pertama kali ditayangkan di Fox pada tahun 1993 dan menjadi fenomena budaya pop.

Dalam serial ini, Frank berperan sebagai Tommy Oliver yang pertama kali dilihat sebagai tokoh antagonis atau penjahat yang dicuci otak oleh Rita Repulsa.

Namun, Tommy Oliver kemudian dilantik ke dalam grup sebagai Ranger hijau dan menjadi salah satu karakter paling populer di acara itu.

Pada awal 1990-an, Frank memperoleh ketenaran sebagai power ranger hijau, yang kemudian menjadi power ranger putih dan sebagai pemimpin tim Ranger.

Karakternya sangat disukai anak-anak karena Frank mahir dalam seni bela diri.

Serial "Mighty Morphin Power Rangers", yang berlangsung selama tiga musim dari tahun 1993 hingga 1996.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com