Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan Polisi soal Video Viral Pelajar Tendang Seorang Nenek hingga Jatuh

Kompas.com - 21/11/2022, 07:04 WIB
Alinda Hardiantoro,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

"Tadi pagi sampai siang (Minggu) kami melaksanakan koordinasi di antara mereka dan setelah memberikan statement masing-masing, karena sifatnya anak dan atensi perkara harus didampingi dengan BAPAS sehingga kami hari ini (Minggu) kami serahkan dulu kepada orang tua dan juga kepada pihak sekolah," terang dia.

Baca juga: 5 Fakta ASN Tendang Motor Seorang Wanita di Sinjai, Korban Seorang Pelajar dan ASN Jadi Tersangka

Korban diduga memiliki gangguan jiwa

Sementara itu, pihaknya juga berhasil menemukan korban pada Minggu (20/11/2022) sekitar pukul 01.00 WIB.

Namun berdasarkan pemeriksaan yang dilakukan, korban tidak bisa dimintai keterangan karena memberikan pernyataan yang berubah-ubah.

Bahkan, korban juga tidak mengingat identitas dan asal dirinya.

"Sehingga kami laksanakan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit untuk memeriksakan kesehatannya secara fisik secara umum, alhamdulillah semuanya sehat normal," jelas dia.

Pihaknya mengaku juga telah berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Tapanuli Selatan lantaran dari kondisi klinis fisik awal terlihat bahwa korban mengalami gangguan jiwa.

"Kami melaksanakan penanganan secara bersama-sama, yang pertama kami mencari identitas dari ibu tersebut agar kita bisa menghubungi keluarga ibu tersebut," ungkap dia.

"Kedua juga biar ditangani dan direhabilitasi sesuai dengan penanganan dari Dinas Sosial Kabupaten Tapanuli Selatan," pungkasnya.

Viral di media sosial

Sebagaimana diberitakan, video pelajar yang menendang seorang nenek hingga jatuh tersungkur ke aspal baru-baru ini viral di media sosial.

Dugaan kekerasan pelajar itu diketahui terjadi di Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

Dalam video yang dibagikan pada Sabtu (19/11/2022) itu, segerombol pelajar yang memakai sepeda motor tampak melewati seorang wanita paruh baya. Dua orang di antara pelajar itu lalu menghentikan motornya dan berbincang dengan wanita tersebut.

Tiba-tiba, salah satu pelajar dari rombongan itu menendang sang nenek hingga jatuh tersungkur.

Sang nenek pun tampak kaget dan terdengar teriak. Ia pun langsung berdiri dan berjalan cepat menghindari gerombolan remaja bermotor itu.

Hingga Senin (21/11/2022) pagi, video tersebut telah ditonton sebanyak 3 juta kali dan disukai lebih dari 4.715 pengguna Twitter.

Baca juga: Tagar RIP Twitter Trending di Medsos, Apa yang Terjadi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com